Hasil Race 1 WSBK Aragon, SuperBau Menang 7 Kali Beruntun

Joni Lono Mulia - Sabtu, 6 April 2019 | 21:00 WIB
Twitter @worldsbk
SuperBau julukan baru Alvaro Bautista berkat penampilan super di WSBK musim ini

MOTOR Plus-online.con - Tanda-tanda Alvaro Bautista bakal kembali tampil dominan di ronde ketiga WSBK di sirkuit Aragon, Spanyol (6-7/4/2019) sudah terendus dari sesi latihan hingga superpole.

Sejak sesi latihan resmi pertama hingga ketiga (FP1-FP3), Alvaro Bautista konsisten mengukir waktu tercepat satu lap di waktu 1 menit 49 detikan.

Begitu juga saat superpole meraih catatan waktu 1 menit 49 detik.

Baca Juga : Enggak Mau Kalah, Belgia Juga Renovasi Sirkuitnya Untuk MotoGP 2024

Baca Juga : Ibu yang Tidur di Makam Putrinya Akibat Korban Tabrak Lari Bikin Geger, Komentarnya Bikin Merinding

Penampilan konsisten itu pun dilanjutkan di saat race 1, Alvaro Bautista menorehkan fastest lap 1;49,775 sekaligus mematahkan rekor yang dibikin Chaz Davies di musim 2016.

Alhasil, wajar Alvaro Bautista sukses menjadi juara race 1 WSBK Aragon dengan meninggalkan lawan untuk memperebutkan podium kedua dengan jarak sekebon jauhnya.

Alvaro Bautista membuat selisih cukup jauh dengan Jonathan Rea yang finis di urutan kedua dengan waktu 15,170 detik.

Baca Juga : Viral, Bocah 15 Tahun Jadi Hacker, Langsung Belikan 2 Motor Buat Orang Tuanya

Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular