Sadis Banget, Geng Motor Lindas Korbannya Sampai Koma Enam Hari

Indra Fikri - Minggu, 07 April 2019 | 15:00
Pelajar di Medan menjadi korban penganiayaan geng motor
Tribun Medan
Pelajar di Medan menjadi korban penganiayaan geng motor

MOTOR Plus-online.com -Aparat kepolisian memburu anggota Geng Motor Ezto yang melakukan penganiayaan.

Penganiayaan itu terjadikepada siswa SMA Santo Thomas 3 Medan, Rico Lumbanraja, Minggu (24/3/2019) sekitar pukul 00.30 WIB lalu.

Aksi yang dilakukan cukup sadis, sehingga membuat korban mengalami luka parah dan sempat koma selama enam hari.

Ricobahkanharus menjalani operasi di bagian otak dan tangan.

Baca Juga : Dua Kali Bawa Kabur Barang Kiriman, Oknum Driver Ojol Diamuk Massa

Baca Juga : Sempat Kejar-kejaran, Pengendara Yamaha RX-King Buktikan Rider Yamaha NMAX Ini Panasan

Hingga Sabtu (6/4/2019), Rico masih menjalani perawatan intensif di Rumah Sakit Royal Prima di Jalan Ayahanda, Kota Medan, Sumatera Utara.

Kebrutalan Geng Motor Ezto ini mendapat perhatian dari kepolisian.

Sejauh ini aparat kepolisian sudah meringkus tiga pelaku.

Kapolsek Helvetia, Kompol Trila Murni, membeberkan brutalnya aksi Geng Motor Ezto saat menganiaya Rico.

Source : Tribunnews.com
Editor : Aong


TERPOPULER