MOTOR Plus-online.com - Jelang ronde 3 MotoGP musim ini di Circuit of The Americas (CoTA) Austin, Texas (14/4/2019) nanti, ada nama yang dijagokan menang.
Siapa lagi kalau bukan Marc Marquez, pembalap tim Repsol Honda yang dikenal sebagai Raja MotoGP Amerika.
Sejak Circuit of the Americas (CoTA) Austin jadi sirkuit MotoGP Amerika pada 2013, Marc Marquez selalu menang di sini.
Lalu beragam rekor diciptakan Marc Marquez, seperti 6 kali menang berturut-turut sejak 2013, dan pole position enam kali beruntun di Austin ini.
Baca Juga : Akibat Out of Control Wanita Ini Alami Kecelakaan Mengenaskan Di Margonda
Baca Juga : Video Detik-detik Debt Collector Mental Senggol Mobil Box di Bekasi, Lampu Sein Dicuekin
Marquez juga memegang rekor lap sirkuit dan lap tercepat, di lintasan sepanjang 5,513 km itu.
Namun, ada satu rekor yang belum diraih Marc Marquez sampai saat ini, apa itu?
Rupanya rekor di sirkuit COTA yang belum diraih Marc Marquez, adalah top speed alias kecepatan tertinggi.
Sampai saat ini, rekor kecepatan tertinggi di COTA, dipegang oleh dua pembalap, Danilo Petrucci dan Cal Cruthclow.
Baca Juga : Tega Banget, Driver Ojol Kena Order Fiktif, Makanan Seharga Rp 700 Ribu Menggantung di Motor
Petrucci mengendarai motor Ducati, sedangkan Cal Crutchlow bersama Honda.
Keduanya menorehkan top speed 347,7 km/jam, yang dibuat tahun lalu.
Akankah Marc Marquez bisa pecahkan rekor itu? Jangan terlewat MotoGP Amerika 2019 di akhir pekan ini.
Karena Marc Marquez dan pembalap lainnya, akan memacu motor mereka hari Senin dinihari waktu Indonesia.
Baca Juga : Blakblakan! Bos Ducati Bongkar Rahasia Bautista Perkasa di WSBK
Marc Marquez dan pembalap lainnya, karena balapan dimulai Senin dinihari waktu Indonesia.
Simak rekor-rekor terbaik di balapan MotoGP Amerika Serikat:
Rekor lap sirkuit: 2:03,575 - Marc Marquez, Honda, 2014
Rekor lap terbaik: 2:02,135 - Marc Marquez, Honda, 2015
Rekor kecepatan tertinggi: 347,7 km/jam - Danilo Petrucci dan Cal Cruthclow, Ducati dan Honda, 2018
Source | : | GridOto.com,Michelin Motorsport |
Penulis | : | Reyhan Firdaus |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR