MOTOR Plus-online.com - Maverick Vinales alami insiden ditabrak Franco Morbidelli di MotoGP Argentina di sirkuit Termas de Rio Hondo dua pekan lalu.
Tak ada yang pengin tahu bagaimana keadaan pembalap yang satu tim dengan Valentino Rossi di Monster Energy Yamaha MotoGP.
Bahkan, Maverick Vinales seolah menutup diri sampai-sampai media sosial pribadinya, Instagram dan Twitter, tak ada unggahan soal kegiatannya.
Namun, jelang ronde ketiga MotoGP musim ini di Circuit of The Americas (CoTA) Austin, Maverick Vinales baru mau angkat bicara.
Baca Juga : Wuss! Video Ridwan Kamil Melongo Naik Motor Ini, Suara Mesinnya Hening
Baca Juga : Bukan Yamaha atau Honda, Ternyata Pabrikan Ini Inspirasi KTM di MotoGP 2019
Maverick Vinales mengungkapkan dirinya baik-baik saja meskipun mengalami insiden tabrakan.
Pembalap bernomor start 12 itu menegaskan dirinya tak mengalam cedera dan siap tempur di MotoGP Amerika Serikat akhir pekan ini.
"Pertama saya tekankan tampil di MotoGP Amerika Serikat dengan kondisi prima meskipun alami crash di Argentina," beber Maverick Vinales dikutip dari Yamaha MotoGP.
Tak hanya itu, Maverick Vinales optimistis performanya bakal lebih baik ketimbang dua ronde sebelumnya, Qatar dan Argentina.
Baca Juga : Keren Banget, Korban Jambret Bermotor Sukses Tangkap Sendiri Pelakunya, Berkat Teknologi Ini
Penulis | : | Joni Lono Mulia |
Editor | : | Joni Lono Mulia |