Bukan Hasil Curanmor, Puluhan Motor Disita Polisi Karena Pakai Knalpot Brong

Ahmad Ridho - Sabtu, 13 April 2019 | 11:15 WIB
IG @gunungkidul.update
Puluhan motor disita Polres Gunungkidul karena menggunakan knalpot brong.

MOTOR Plus-online.com - Sudah beberapa pekan belakangan polisi gencar mensosialisasikan larangan pemakaian knalpot brong.

Knalpot brong bisa memicu keributan dan suaranya sangat mengganggu pengguna jalan lain.

Karena itu, polisi langsung mengambil langkah tegas berupa penilangan bahkan menyita motor.

Seperti informasi yang diunggah akun Instagram @gunungkidul.update berikut ini.

Baca Juga : Jalanan Mendadak Ricuh, Wajah Driver Ojol Berdarah Dipukul Pengendara Mobil, Masalah Sepele

Baca Juga : Terbongkar, Ini Alasan Debt Collector Haram Sita Motor Warga yang Telat Bayar Cicilan

Puluhan motor terparkir rapi di halaman Polres Gunungkidul bukan hasil pelaku kejahatan.

Tapi motor yang disita pada Jumat (12/4/2019) ini karena menggunakan knalpot brong untuk konvoi dan kampanye.

Serombongan simpatisan yang melakukan kampanye menggunakan knalpot brong langsung diberhentikan.

Motor yang kedapatan memakai knalpot bersuara bising langsung digiring ke Polres Gunungkidul.

Source : IG @gunungkidul.update
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular