Tertatih-tatih, Perjuangan Galang Hendra Hadapi WSSP300 Belanda

Joni Lono Mulia - Sabtu, 13 April 2019 | 14:45 WIB
Twitter @yamaharacingcom
Galang Hendra Pratama perlu perjuangan di latihan resmi hari pertama (FP1 dan FP2) sempat terlempar dari 10 besar hingga akhirnya tembus 8 besar terceapt

MOTOR Plus-online.com - Ronde kedua balap motor dunia supersport 300 (WSSP300) berlangsung di sirkuit Assen (Belanda), akhir pekan ini.

Satu-satunya pembalap Indonesia di ajang WSSP300, Galang Hendra Pratama, butuh perjuangan di sesi latihan hari pertama (FP1 & FP2), Jumat (12/4/2019).

Galang Hendra yang sempat tampil bagus di ronde pertama di Aragon namun nahas di balapan gagal finis (DNF) karena ditabrak pembalap lain.

Baca Juga : Kapolri Perintahkan Tangkap Debt Collector Jelang Pilpres Dan Pileg 2019

Baca Juga : Hasil FP2 MotoGP Amerika 2019, Vinales Kalahkan Marquez, Rossi Menyusul

Di WSSP300 Belanda, Galang Hendra Pratama berjuang di latihan resmi hari pertama.

Galang Hendra, begitu panggilan akrab Galang Hendra Pratama, sempat terlempar dari 10 besar, tepatnya urutan ke-13 denga waktu 1:53,542.

Setelah melakukan beberapa ubahan terhadap settingan motor Yamaa YZF-R3, Galang Hendra mampu memperbaiki waktunya jadi tercepat ke-8 dengan catatan 1:52,189.

Baca Juga : Makin Panjang, Pencetus Petisi Recall Honda PCX Dipanggil Pihak Dealer dan Didesak Tutup Petisi

Memang masih kalah kencang dengan pembalap tercepatnya, yaitu Manuel Gonzalez (Kawasaki PakrinGO Team) dengan waktu 1:50,058.

Masih ada latihan resmi 3 (FP3) dan superpole (SP) untuk menentukan posisi start di balapan WSSP300 Belanda, Minggu besok (14/4/2019).

Baca Juga : Bocoran Mantan Debt Collector, 3 Cara Gampang Bikin Debt Collector Takluk

Yuk dukung performa Galang Hendra Pratama (Semakin Di Depan Biblion Motoxracing) di ronde 2 WSSP300 di sirkuit Assen-Belanda.

Berikut hasil kombinasi latihan resmi hari pertama WSSP300 Belanda, (12/4/2019).

WorldSBK
Hasil kombinasi latihan resmi hari pertama Grup A WSSP300 Belanda

Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular