Miris, Eks Pembalap Moto2 Rafid Topan Sucipto Gagal Tampil di Balap ARRC Australia 2019

Indra Fikri - Kamis, 25 April 2019 | 20:50 WIB
Indra Fikri
Rafid Topan Sucipto gagal tampil di ARRC Australia 2019

MOTOR Plus-online.com - Berita kurang mengenakkan datang dari bekas pembalap Moto2 asal Indonesia, yaitu Rafid Topan Sucipto.

Minggu ini, harusnya Topan balap di ajang Asia Road Racing Championship (ARRC) 2019 Putaran Kedua di Australia (25-28/04/2019).

Namun harapan itu harus pupus di tengah jalan akibat terkendala visa di Indonesia.

"Seri Australia ini Topan enggak ikut, karena Visa problem dan tiket hangus. Jika pesan lagi mahalnya luar biasa kalau dadakan," buka Rudyanto Widjaya, pemilik tim Bike Corner SYS KYT Racing Team.

Baca Juga : Bandung Mencekam, Gerombolan Pemotor Bersenjata Tajam Bentrok Lawan Ormas, Seorang Terkapar

Baca Juga : Gosip Seru Bro Kawasaki Ninja 250 Empat Silinder untuk Indonesia

"Kita telat apply visa online, kebetulan kedutaan Australia libur paskah mulai dari hari jumat hingga senin," jelas Rudy.

Meski begitu, seri kali ini tim Bike Corner SYS KYT Racing Team tetap tampil namun tanpa Rafid Topan Sucipto.

Ya, karena dalam tim tersebut masih ada Liu Junmei pembalap asal Taiwan yang ikut bergabung.

"Jadinya, hanya berangkat 3 orang saja dengan visa turis. Kalau tim balap harus pakai visa nomor 408, artinya kira-kira profesi yang menghasilkan uang disana," tambahnya.

Penulis : Indra Fikri
Editor : Indra GT


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular