Apa Sih Bedanya Ban Radial dan Ban Bias? Simak Penjelasannya Nih

Fadhliansyah - Minggu, 5 Mei 2019 | 12:28 WIB
Aldi PR
Ilustrasi Varian ban motor

MOTOR Plus-online.com - Mungkin masih banyak yang belum tahu perbedaan ban motor berjenis radial dan bias.

Padahal kedua jenis ban tersebut sudah banyak ditemui di pasaran.

Dari bahannya, untuk ban bias menggunakan lapisan dari bahan serat nilon.

Sementara ban radial, menggunakan lapisan serat baja.

Baca Juga : Cerita Dua Jenderal Kena Tilang Dan Akhirnya Kapolda Minta Maaf

Baca Juga : Yamaha Dan Honda Ditekan Turunkan Harga Motor Matic Dan Kembalikan Uang

Ban radial memang memiliki beberapa kelebihan dibanding ban bias.

Yang pertama, ban motor tipe radial memiliki dinding ban yang lebih fleksibel dibandingkan ban bias.

"Kontruksi seperti ini menghasilkan daya cengkram yang kuat pada sudut yang lebih kecil seperti saat motor sedang berbelok," ujar Bayu Surya Pamugar Sugeng, Country of Sales & Marketing 2 Wheels Division PT Michelin Indonesia.

Lalu yang kedua, kontruksi dari ban radial membuat kontak ke permukaan jalan lebih merata alias tidak terpusat di satu bagian saja.

Source : GridOto.com
Penulis : Fadhliansyah
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular