Kepingin Aki Motor Awet Ternyata Mudah Dan Bisa Dilakukan Sendiri

Aong - Rabu, 8 Mei 2019 | 13:05 WIB
Motor Plus/ Fadhli
Aki basah jika cairan di bawah lower membuat plate kering sehingga terjadi oksidasi dan umur aki hadi pendek

MOTOR Plus-online. com -Aki sangat penting di motor sekarang, apalagi sistemnya di motor sekarang sudah injeksi bahan bakar.

Untuk itu perlu perawatan agar usia pakainya sesuai dengan spesifikasinya.

Dengan perawatan yang baik dan penggunaan yang normal, usia pakai aki mampu mencapai 1,5 sampai 2 tahun.

Langkah paling mudah dalam merawat aki basah adalah selalu memantau ketinggian cairan elektrolit di dalamnya.

Baca Juga : Sangar Banget Tampang Baru Yamaha NMAX, Pakai Windshield Model Transparan

Baca Juga : Motor Matic Yamaha Limi Headlamp Runcing Seperti PCX 150 Atau Spin?

Cairan ini harus selalu berada dalam batas tengah antara lower dan upper.

Jika sampai cairan berkurang jauh dai lower, membuat plate di dalam aki terkena udara, bisa terjadi proses oksidasi yang membuat kinerja aki menjadi kurang optimal.

Pada aki konvensional, penambahan cairan elektrolit ini biasanya perlu dilakukan antara 1 sampai 1,5 bulan.

Hindari penggunaan accu zuur, air mineral atau air ledeng saat menambahkan cairan elektrolit.

Baca Juga : Puluhan Harley-Davidson Ringsek Tertimpa Truk Pengangkut Di Tol Cipali

Dipo/GridOto.com
Gunakan air aki suling yang tidak tercampur mineral bikin korslet

 
Gunakan air aki yang baik yang merupakan air suling dan tidak mengandung unsur lain selain H2O, sehingga tidak terjadi kontak di dalam sel aki.

Hal lain yang perlu mendapat perhatian dalam melakukan perawatan adalah kebersihan terminal dan lubang ventilasi pada tutup aki.

Sebab kebersihan lubang ventilasi ini berpengaruh pada beban kerja aki dan sirkulasi udara di dalamnya.

Bila diabaikan, umur pakai aki bisa menjadi lebih singkat.

Baca Juga : Video Maling Motor Honda CBR150R Beraksi, Pemilik: Gak Sampai 10 Menit Ditinggal Motor Saya Hilang

Terakhir, pastikan sistem kelistrikan dan suplai arus listrik dalam kondisi baik.

Sebab jika arus listrik yang disalurkan tidak sesuai, maka aki akan tekor atau justru overcharge.

Penulis : Aong
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular