Emang Iya, Sebelum Mudik Lebaran Banyak Motor yang Digadaikan di Pegadaian?

Fadhliansyah - Kamis, 23 Mei 2019 | 08:45 WIB
Fadhliansyah/MOTOR Plus
Pegadaian di Pasar Baru

MOTOR Plus-online.com - Menjelang hari raya Lebaran, apa benar banyak bikers yang menggadaikan motornya?

MOTOR Plus-online pun menanyakan mengenai hal tersebut pada Jerry Harvey Wahido, Penaksir di Pegadaian Pasar Baru, Jakarta Pusat.

Menurut Jerry, memang ada beberapa outlet Pegadaian yang mengalami peningkatan menjelang hari raya Lebaran.

"Kalau jelang Lebaran, di beberapa outlet Pegadaian itu semakin banyak orang yang menggadaikan motornya," buka Jerry saat dikunjungi MOTOR Plus-online beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Mencekam Video Terkini Jatibaru Tanah Abang, Pemotor Putar Balik Lebih Baik Jangan Kesana

Baca Juga: Tetap Keren, Livery 34 Tahun Lalu Dipasang Lagi di MotoGP Balap Yamaha R1

Fadhliansyah/MOTOR Plus
Outlet Pegadaian di Pasar Baru, Jakarta Pusat

"Biasanya outlet-outlet Pegadaian yang posisinya dekat dengan pemukiman warga, itu yang lebih ramai. Kalau di sini (Pasar Baru), karena daerah bisnis jadi tidak sebanyak di outlet lain (orang yang menggadaikan motor)," tambahnya.

Lalu apa sih alasannya orang-orang menggadaikan motornya menjelang Lebaran?

"Kebanyakan itu sebenarnya lebih ke 'nitip'. Jadi mereka mau pulang kampung naik kendaraan lain, namun takut motornya tidak aman kalau ditinggal di rumah atau di tempat lain,"

"Jadinya outlet Pegadaian bisa dibilang dijadikan tempat penitipan oleh mereka, sekaligus mereka juga dapat uang yang bisa digunakan dulu untuk keperluan di kampung," jelas Jerry.

Baca Juga: Mulai Rp 20 Jutaan Harga Baru Yamaha NMAX, XMAX, Aerox, Lexi dan TMAX DX

Nah ternyata, motor yang digadaikan itu keamanannya terjamin lho.

"Soal keamanan terjamin, karena motor yang digadai itu akan kita asuransikan," lanjut pria ramah ini.

"Kemudian nanti motor ditulis juga jarak tempuh kilometernya terakhir sudah berapa, sehingga pemilik motor enggak perlu takut kalau motornya dipakai. Kan ketahuan dari kilometernya kalau bertambah," pungkasnya.

Wah, menarik juga ya bro.

Baca Juga: Semarang Geger! Honda CBR150R Misterius Ditemukan di Pinggir Hutan, Tanpa Pemilik dan Pelat Nomor

Mungkin kalian ada yang tertarik buat menggadaikan motor sebelum Lebaran?

Langsung kunjungi outlet Pegadaian terdekat ya!

Penulis : Fadhliansyah
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular