MOTOR Plus-online.com - Walau sepele, tapi peran air radiator sangat vital di motor.
Radiator sangat dibutuhkun oleh mesin yaitu sebagai pendingin agar kondisi panas mesin tetap normal.
Jangan membiarkan seperti air radiator pada motor kurang atau sampai habis.
Karena jika dibiarkan akan menimbulkan kerusakan pada mesin motor.
Jadi, mengisi atau menambah air radiator jangan sampai disepelekan.
Baca Juga: Motor Matic Kuasai Penjualan, Motor Bebek Bakal Stop Produksi? Bos AHM Kasih Jawaban Mengejutkan
Baca Juga: Brutal, Geng Motor Berulah di Karawang, Pemuda Terkapar Disabet Celurit dan Samurai
Seperti disampaikan oleh Asep Supriyadi, punggawa MT Motor
"Sudah pasti kalau air radiator tinggak sedikit atau bahkan kosong, motor jadi gampang panas dan berpotensi overheat," buka Asep Supriyadi, punggawa MT Motor.
karena apabila mesin sudah terlewat panas membahayakan spare part mesin yang ada di dalamnya.
"Terutama buat komponen dalam mesin yang berbahan plastik. Komponen itu memang sudah didesain tahan panas, tapi ada batasannya," tambahnya di Srengseng, Kebon Jeruk, Jakarta Barat.
Baca Juga: Banyak yang Bingung, Ini Perbedaan Lajur dan Jalur di Jalan Raya, Jangan Salah Jalan
Biasanya yang sering rusak adalah pada bagian gir pompa oli.
"Sebagian besar gir pompa oli motor itu masih ada yang berbahan plastik, kalau panas gir pompa oli bisa melengkung," ujar pria yang akrab disapa Asep ini.
"Kalau melengkung, pompa oli enggak bisa menyalurkan oli secara maksimal," tambahnya.
Jika pompa oli sudah enggak bekerja secara maksimal, pelumasan mesin juga menjadi tidak efektif.
Baca Juga: Motor Trail Suzuki DR 150 Sempat Bikin Geger, Bos Suzuki Kasih Bocoran Soal Rencana Peluncurannya
Baca Juga: Sering Terjadi Pemotor Masuk Jalan Tol, Ancaman Penjara 2 Bulan atau Denda Rp 500 Ribu Menanti
"Alhasil karena asupan oli kurang beberapa part mesin jadi aus, kalau sudah begitu harus turun mesin," pungkasnya.
Biaya yang harus dikeluarkan juga besar karena beberapa komponen jebol.
Wah, siap-siap dompet jebol nih gara-gara hal sepele...
Source | : | GridOto.com |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR