Perlu Perawatan Khusus, Berapa Sih Biaya Servis Unitrack Motor Kawasaki D-Tracker dan KLX?

Fadhliansyah - Kamis, 6 Juni 2019 | 06:30 WIB
Fadhliansyah
Unitrack wajib diservis tiap 3 bulan sekali


MOTOR Plus-online.com - Buat yang hobi trabasan naik motor Kawasaki D-Tracker 150, ternyata area ini perlu perawatan khusus lho.

Area yang dimaksud adalah unitrack.

Bagi yang belum paham, unitrack adalah link pada sokbreker belakang motor.

Unitrack ini posisinya memang di bawah, sehingga lebih mudah terkena air dan kotoran.

Baca Juga: Baru Diluncurkan Peugeot Pulsion 125 2019, Saingan PCX dan NMAX, Fitur Lebih Canggih

Baca Juga: Matraman Mencekam, Video Warga Lagi-lagi Bentrok dengan Geng Motor, Polisi Sampai Kewalahan

"Unitrack itu memang perlu perawatan khusus, apalagi posisi unitrack kan mudah terkena kotoran, jadi kotoran tentunya mudah mengendap di dalamnya," ucap Eddy Yulianto, Chief Mechanic Kawasaki Super Sukses Motor Fatmawati beberapa waktu lalu.

Efek unitrack yang enggak dirawat dan dibiarkan kotor itu terasa lho.

Bantingan motor akan berubah jadi lebih keras.

"Biasanya bantingan belakang jadi lebih keras walaupun kondisi sokbreker masih bagus, karena unitrack-nya tidak bisa bekerja secara maksimal," lanjut pria yang disapa Edoy ini.

Baca Juga: Viral Video Mobil Nyusuri Rel Kereta Jadi Tontonan Pemotor dan Warga

Makanya jangan kaget kalau servis unitrack itu ada paket tersendiri lho.

"Memang ada paketnya servis unitrack, dan dianjurkan untuk servis setiap 3-6 bulan sekali," sambung Edoy.

"Biayanya sekitar Rp 100 ribu, itu total kita bongkar dan bersihkan, juga ada pemberian gemuk atau grease biar unitrack kembali normal," tutupnya.

Servis unitrack berlaku juga untuk pengguna KLX ya, karena juga memiliki unitrack yang sama.

 

Penulis : Fadhliansyah
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular