Apa Sebabnya Nih, Baru Ganti Kampas Rem Motor Tapi Kok Gak Pakem?

Fadhliansyah - Kamis, 6 Juni 2019 | 17:05 WIB
Ryan/GridOto.com
cek kondisi kampas rem


MOTOR Plus-online.com - Salah satu spare part motor yang wajib diganti secara berkala adalah kampas rem.

Kampas rem sendiri enggak boleh dianggap sepele lho.

Karena peran kampas rem sangat penting dalam memperlambat laju motor.

Makanya, kalau kampas rem sudah tipis atau aus, sebaiknya segera diganti bro.

Baca Juga: Lagi Rame Yamaha NMAX Pakai Setang Telanjang, Usir Pegal Saat Mudik Jarak Jauh, Modal Gak Sampai Rp 100 Ribu

Baca Juga: Yamaha F1ZR Caltex Edition Dulu Malas Dipakai Sekarang Ditawar Orang Terus

Tapi, banyak yang mengalami rem enggak langsung pakem setelah ganti kampas rem baru.

Kira-kira kenapa ya?

"Biasanya hal tersebut disebabkan oleh kondisi disk brake dan tromolnya," ujar Saipul, Service Advisor Yamaha Deta Ciputat beberapa waktu lalu.

Menurut pria yang kerap disapa Ipul itu, kondisi disk brake dan tromol motor sudah tidak bagus lagi.

"Kondisi disk brake dan tromolnya sudah banyak baret ataupun kotor, sehingga kampas rem perlu menyesuaikan dulu," katanya.

Penulis : Fadhliansyah
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular