MOTOR Plus-online.com - Buat pemotor yang melakukan perjalanan jauh, baiknya coba singgah ke Lapangan Mako Brimob Kalibanger Kota Pekalongan.
Cocok banget buat yang ingin beristirahat sejenak untuk melemaskan otot menghilangkan rasa lelah akibat perjalanan jauh.
Lapangan Mako Brimob Kalibanger, Kota Pekalongan, Jawa Tengah, ini disulap menjadi rest area yang mewah.
Mulai dari setiap ruangan yang berpendingin udara, tempat tidur, dan kursi pijat elektrik tersedia di rest area tersebut.
Baca Juga: New Yamaha NMAX 2019 Iklannya Sudah Nongol Duluan? Bikin Kaget
Baca Juga: Video Viral Ditempeleng Gara-gara Mengklakson Mobil Parkir Sembarangan, Ujungnya Masuk Penjara
Televisi berukuran besar dan tempat bermain anak juga disediakan untuk menghilangkan lelah para pemudik.
Iptu Isnovim, Satgas Operasi Ketupat Candi Polres Pekalongan Kota, menjelaskan, semua fasilitas bisa dimanfaatkan para pemudik.
“Rest area Brimob Kalibanger bisa menampung ratusan pemudik. Rest area sudah mulai dipersiapkan sejak H-8 Lebaran,” paparnya, Rabu (28/5/2019).
Iptu Isnovim menuturkan, posko kesehatan dan toilet juga disediakan untuk para pemudik.
Baca Juga: Sadis, Driver Ojol Cacat Seumur Hidup Karena Dipaksa Cium Knalpot Racing Oleh Oknum Polisi
“Kami juga menyediakan minuman untuk berbuka puasa. Dapat dinikmati para pemudik secara gratis,” ujarnya.
Ia menuturkan, rest area di Brimob Kalibanger merupakan rest area terluas di Kota Pekalongan.
“Fasilitas juga tergolong lengkap dan lokasinya berada tepat di samping Jalan Pantura Kota Pekalongan,” imbuhnya
Berikut ini video lengkapnya:
Baca Juga: Perawan Hilang Gara-gara Bonceng Di Yamaha NMAX Padahal Dalam Kota
Source | : | Tribun Jateng |
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR