MOTOR Plus-online.com - Beberapa pekan belakangan, tim Pramac Racing dihebohkan dengan rencana perekrutan Alex Marquez.
Yap, adik kandung Marc Marquez itu diproyeksikan untuk mengisi posisi Jack Miller.
Saat ini tim Pramac Racing diisi Jack Miller dan Fransesco Bagnaia.
Namun, kontrak Miller yang akan berakhir tahun 2019 mendatang belum ada kesepakatan kontrak baru.
Baca Juga: Tegang, Tim Cobra Acak-acak Rumah Begal Sadis, Timah Panas Tembus Punggung Pelaku
Kabar itu yang akhirnya membuat Alex Marquez akan ditarik menggantikan Miller.
Namun kabar itu langsung dibantah bos Ducati, Polo Ciabatti.
Ciabatti mengakui kalau tim Pramac Racing sebenarnya masih akan mempertahankan duet Bagnaia dan Miller untuk MotoGP musim 2020 mendatang.
Namun pihak Ducati dan Alex Marquez dikabarkan sudah bertemu membahas soal rencana perekrutan.
Baca Juga: Warga Ngamuk Hancurkan Bus Usai Tabrak Pemotor, Sang Istri Tutup Usia
Ciabatti sendiri mengakui adanya pertemuan itu, tapi belum ada perbincangan serius untuk menarik Alex Marquez dari Moto2 dan gabung ke tim Pramac Racing.
"Kontrak Jack Miller akan berakhir musim depan dan kami sudah mempersiapkan rencana lain.
Kemungkinan dirinya (Miller) hengkang bisa saja terjadi andai tidak ada kesepakatan nantinya," tegas Ciabatti dilansir dari Marca.
Jika memang Jack Miller pergi, kemungkinan slot kosong akan diisi Alex Marquez menghadapi MotoGP musim 2020 mendatang.
Baca Juga: Warga Berhamburan, Video Detik-detik Dua Motor Adu Banteng, Satu Orang Merangkak
Baca Juga: Makanan yang Wajib Dikonsumsi Pemotor yang Akan Tempuh Perjalanan Jauh ke Kampung
"Sesungguhnya kami ingin mempertahankan duet Bagnaia-Miller untuk musim depan. Tapi jika Miller benar-benar pergi kami akan mempertimbangkan untuk merekrut Alex Marquez dari Moto2 ke MotoGP," tutup Ciabatti.
Source | : | Marca |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR