MOTOR Plus-online.com - Saat mengendarai motor, kita harus selalu berhati-hati saat ingin menyalip kendaraan lain.
Terutama saat ingin menyalip kendaraan besar seperti truk gandeng.
Karena truk gandeng merupakan kendaraan yang besar dan panjang, sehingga butuh perhitungan khusus saat ingin mendahuluinya.
Karena kalau tidak hati-hati, kecelakaan bisa saja terjadi.
Baca Juga: Kasus Yamaha NMAX Kecelakaan Fatal Akibat Dudukan Pelat Nomor
Baca Juga: Sedih, Kisah Driver Ojol di Depan Toko Mas, Sempat Dicurigai Penjaga, Ternyata Punya Niat Tulus
Seperti yang terjadi di jalan raya Dusun Pelabuhan Desa Canggu, Kecamatan Jetis, Kabupaten Mojokerto, Jawa Timur pada hari Kamis (13/6/2019) kemarin.
Pengendara motor Honda BeAT yang berboncengan terlibat kecelakaan dengan sebuah truk gandeng.
Akibatnya, pembonceng meninggal dunia sementara pengendara motor mengalami luka parah.
Menurut penuturan kanit laka lantas polres Mojokerto kota, Ipda Karen, kecelakaan berawal ketika pemotor ingin menyalip truk gandeng namun terjatuh.
Baca Juga: Kejam, Pemotor Dibakar Hidup-hidup di Bekasi, Ibu Korban Inginkan Ini Pada Pelaku
"Awalnya motor berjalan dari arah selatan ke utara, saat berusaha mendahului truk gandeng motor jatuh ke kiri dan tergencet ban belakang gandengan," ujarnya dikutip dari Surya.co.id.
Diketahui pengendara motor bernama Nia Wahyuningtyas, sementara pemboncengnya bernama Munara.
Keduanya merupakan warga Desa Barang Rejo, Kecamatan Kesamben, Kabupaten Jombang.
"Satu pengendara motor atas nama Munara meninggal saat di rumah sakit, satunya mengalami luka-luka, kedua korban kami bawa ke Rumah Sakit Citra Medika Jalan Raya Surabaya - Mojokerto," pungkas Ipda Karen.
Artikel ini telah tayang di surya.co.id dengan judul Pengendara Motor di Mojokerto Tewas setelah Hendak Nyalip malah Jatuh di Kolong Truk Gandeng
Source | : | Surya.co.id |
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR