MOTOR Plus-online.com - Seorang anggota Polda Sulawesi Selatan (Sulsel), Bripka Hamsyar, kaget saat mendengar ada bom molotov meledak di depan rumahnya pada hari Jumat (14/6/2019) pukul 02.30 Wita.
Rumah Bripka Hamsyar berlokasi di Perumahan Graha Persada Blok B1 di Jalan Arung Teko, Kelurahan Sudiang, Kecamatan Biringkanaya, Makassar, Sulawesi Selatan.
Kejadian berawal saat Hamsyar sedang tertidur di depan TV bersama anaknya.
Ia pun kaget ketika tiba-tiba ada ledakan yang merusak motor miliknya.
Baca Juga: Kasus Yamaha NMAX Kecelakaan Fatal Akibat Dudukan Pelat Nomor
Baca Juga: Miris, Helm Indonesia Tidak Ada di MotoGP Catalunya 2019 Akibat Hal Ini
"Saya spontan bangun. Ketika saya ada di sela-sela pintu kayak ada cahaya api. Pas saya buka pintu, api membesar. Saya lalu ambil air kemudian padamkan. Anak dan istri juga (ikut) padamkan," ucap Hamsyar dikutip dari Kompas.com.
Setelah berhasil memadamkan api, Hamsyar kemudian melaporkan kejadian tersebut ke Mapolsek Biringkanaya.
Tidak lama setelah itu polisi langsung melakukan olah TKP.
Menurutnya, peristiwa ledakan di kompleks perumahannya itu bukan yang pertama kali.
Baca Juga: Detik-detik Anak Balita Membakar Motor Tapi Yang Disalahkan CCTV
Hamsyar mengatakan, beberapa rumah di Perumahan Graha Persada itu pernah beberapa kali dilempari bom molotov oleh orang tak dikenal.
Status lahan perumahan tersebut yang masih berperkara diduga menjadi penyebabnya.
Apalagi Hamsyar mengaku tidak pernah memiliki permasalahan dengan orang lain.
"Informasi yang saya dengar kalau lokasi ini memang ada masalah persengketaan. Jadi besar kecurigaan saya lari ke situ. Informasinya dari warga setempat memang dari dulu bermasalah," katanya.
Baca Juga: Deman Film Ironman Melanda Pemilik Motor, Yamaha NMAX Berubah Total Jadi Ironmax
Istri Hamsyar, Fatmawati menceritakan, peristiwa teror bom molotov di perumahan ini sudah terjadi sebanyak enam kali sejak ia tinggal pada tahun 2012 lalu.
"Iya, sudah yang ke enam karena pernah di depan situ, pernah di ujung bawah, bulan lalu di belakang. Pokoknya urutan keenam ini," ucap Fatmawati.
Saat ini polisi masih melakukan penyelidikan terkait ledakan yang membuat dua motor milik Hamsyar mengalami kerusakan itu.
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul Rumah Anggota Polisi Dilempar Bom Molotov, 1 Motor Terbakar
Source | : | Kompas.com |
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR