Nguber Performa Honda, Valentino Rossi Incar 5 Orang Ini Untuk Garap Yamaha M1

Reyhan Firdaus - Rabu, 19 Juni 2019 | 19:00 WIB
instagram.com/valeyellow46
Valentino Rossi saat tes MotoGP Catalunya 2019

MOTOR Plus-online.com - Sewaktu tes MotoGP Catalunya 2019, ada seseorang yang jadi andalan Valentino Rossi.

Orang itu adalah Michele Gadda, teknisi pengembang elektronik Yamaha MotoGP yang baru.

Michele Gadda sendiri, ditarik dari tim WorldSBK Yamaha, untuk membantu Yamaha MotoGP untuk urusan elektronik.

Buat yang belum tahu, Michele Gadda jadi pilar tim Eropa untuk mengembangkan Yamaha YZR-M1.

Baca Juga: Pemilik Pasrah, Gara-gara Kawasaki Ninja, Honda PCX 150 yang Dicolong Tetangga Akhirnya Ditemukan

Baca Juga: Intip Lebih Dekat, Tampilan Motor Bebek 150 Cc Bikinan Indonesia Yang Tembus Rp 43 Juta

Berkat Gadda, masalah elektronik jadi jarang dikeluhkan pembalap Yamaha, tinggal masalah lain seperti topspeed.

"Gadda orang yang sangat baik, bagiku kami sudah maju bersamanya," sebut Rossi dilansir dari Crash.net.

Saking senangnya kinerja Michele Gadda, Valentino Rossi sampai bilang butuh 5 Gadda.

"Masalahnya adalah kami butuh 5 orang Gadda, tapi kami cuma punya 1 saja," gurau Valentino Rossi.

Baca Juga: Mantap Bener! Podium di MotoGP Catalunya, Pembalap Debutan Kokoh Di Klasemen Rookie of The Year

Source : GridOto.com,Crash.net
Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular