Habis Liburan Dari Indonesia, Pembalap Ini Kencang di FP2 Moto3 Belanda 2019

Reyhan Firdaus - Jumat, 28 Juni 2019 | 20:20 WIB
instagram.com/jakubkornfeil84
Pembalap Moto3 Jakub Kornfeil main ke Indonesia

MOTOR Plus-online.com - Ada pembalap yang jadi sorotan penggemar balap Indonesia, saat MotoGP Belanda 2019.

Nama itu adalah Jakub Kornfeil, pembalap Moto3 dari tim Prustel GP.

Pembalap berkebangsaan Rep. Ceko ini, pekan lalu mengunjungi Indonesia.

Selain untuk liburan, pembalap usia 26 tahun ini menghadiri launching helm NHK edisi khusus Jakub Kornfeil.

Baca Juga: Pengakuan Puluhan Rider NMAX Cilaka Gara-gara Dudukan Pelat Nomor

Baca Juga: Video Heboh Pemotor Makan Mie Ayam Tikus dan Viral di Media Sosial

Yang menarik, saat sesi FP2 Moto3 Belanda 2019, Jakub Kornfeil meraih waktu tercepat.

Ada trik khusus yang dilakukan Jakub Kornfeil, untuk meraih waktu tercepat di sirkuit Assen TT.

Jakub Kornfeil mengambil slipstream dibelakang Tony Arbolino, yang meraih waktu tercepat sebelumnya.

Akhirnya di lap penentuan, Jakub Kornfeil membawa motor KTM RC250 tercepat di sesi FP2.

Baca Juga: Hasil FP2 MotoGP Belanda 2019, Yamaha Ungguli Ducati, Rossi Melonjak!

Source : MotoGP.com
Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular