MOTOR Plus-online.com - Performa tidak memuaskan sedang dialami pembalap tim Monster Energy Yamaha MotoGP, Valentino Rossi, di musim ini.
Apalagi membandingkan performa Valentino Rossi di 4 ronde terakhir musim ini dengan tahun lalu.
Valentino Rossi selalu berhasil finis podium 3 (MotoGP Italia, Catalunya dan Jerman) dan finis 5 di MotoGP Belanda.
Bandingkan dengan performa Valentino Rossi 4 ronde terakhir di musim ini, jeblok banget.
Valentino Rossi 3 kali beruntun gak finish atau DNF di MotoGP Italia, Catalunya dan Assen.
Baca Juga: Komponen Motor Yamaha NMAX Anti Tabrakan Sudah Dijual Lewat Online
Baca Juga: Rekor Legenda MotoGP Lewat, Marquez Bikin Sejarah Baru, Terbanyak Menang Beruntun
Valentino Rossi hanya finis di peringkat 8 di MotoGP Jerman.
Berbanding terbalik dengan rekan setimnya, Maverick Vinales, berhasil podium 2 di MotoGP Jerman 2019.
Banyak yang penasaran apa yang membuat performa Valentino Rossi jeblok musim ini.
Source | : | Paddock-GP |
Editor | : | Joni Lono Mulia |