MOTOR Plus-online.com - Pak Presiden Joko Widodo alias Jokowi selesai jamuan makan siang bersama Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto.
Pertemuan diadakan di restoran Sate Senayan, FX Sudirman, Jakarta Pusat, Sabtu (13/7/2019).
Presiden beserta Prabowo dan rombongan meninggalkan FX Sudirman pada pukul 11.58 WIB berikut dengan kawalan Pasukan Pengamanan Presiden (Paspampres).
Seperti biasa, sebagian dari mereka yang datang langsung berlomba-lomba untuk swafoto dengan presiden.
Baca Juga: Geger! Driver Ojol Terciduk Narik Pakai Honda PCX Electric, Pas Berhenti Suara Motor Gak Terdengar
Baca Juga: Asyik Bebas Denda Pajak dan Mutasi Kendaraan Bermotor Karena Ada Bulan Pengampunan
Jokowi seperti tidak bisa menolak permintaan foto tersebut dan langsung melayani dengan ramah.
Dari balik kerumunan tersebut, ada seorang wanita muda berdiri jinjit berteriak memanggil Jokowi.
Dia teriak minta motor. "Pak Jokowi, minta sepeda motor Pak, minta sepeda motor," kata dia di depan loby mal.
Namun, Jokowi tidak mengindahkan panggilan tersebut.
Baca Juga: Apa Sih Efeknya Kalau Sering Ganti Merek Atau Mencampur Oli Mesin?
Setelah beberapakali swafoto dengan warga, Jokowi langsung masuk mobil, pergi meninggalkan mal.
Siapa wanita muda itu? Dia adalah Prasiani (20), wanita asal Depok ini mengaku spontan meminta sepeda motor kepada Jokowi.
"Iya minta sepeda motor buat dijual ha-ha-ha-ha," kata dia dengan nada canda berbumbu tawa.
Prasiani bersama temanya mengaku kaget ketika Jokowi datang ke FX Sudirman.
Baca Juga: Becak Hantu Gegerkan Kota Medan, Kawanan Penjahat Bermotor Incar Rumah dan Toko Warga
Dia mengaku senang bisa berada di satu pusat perbelanjaan dengan Presiden.
Awalnya dia ke FX Sudirman usai menjalani kegiatan di gedung Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan yang tidak jauh lokasinya.
"Iya tadi kita ada latihan, ada kegiatan. Jadi sekalian main ke sini," ucap dia.
Walaupun tidak sempat selfie dengan Jokowi, namun dia merasa senang bisa bertemu dengan Jokowi secara langsung.
Artikel ini sebelumnya tayang di Kompas.com dengan judul "Seorang Wanita Muda Teriak Minta Motor Saat Jokowi Bertemu Prabowo.
KOMENTAR