Gak Hanya Mirip Tablet, Ternyata Alat Servis Motor KTM Bisa Internetan

Reyhan Firdaus - Selasa, 16 Juli 2019 | 18:35 WIB
Reyhan Firdaus / Motorplus-online.com
XC-2 Tools untuk servis motor KTM

MOTOR Plus-online.com - Kalau brother perhatikan, alat diagnostik motor injeksi biasanya berbentuk scanner dengan tampilan sederhana.

Berbeda dengan XC-2 Tools, alat diagnostik terbaru milik KTM Indonesia yang digawangi PT Penta Jaya Laju Motor (PJLM).

XC-2 alias Cross Check 2 Tools punya bentuk koper, dengan beragam alat sensor dan sebuah tablet untuk displaynya.

Gak cuma itu, rupanya XC-2 Tools juga dapat terhubung internet, apa fungsinya?

Baca Juga: Sok Jagoan, Video Pengendara Yamaha NMAX Nyaris Adu Jotos Lawan Penjaga Jalur Busway, Pelaku Bisa Dipenjara

Baca Juga: Video Bajing Loncat Jarah Truk di Siang Bolong, Nyawa Pengendara Mobil Perekam Pencurian Terancam

Hal ini dijelaskan saat bedah teknologi XC-2 Tools, yang bertempat di dealer KTM Pondok Indah (16/7).

Diperlihatkan alat diagnostik XC-2 Tools, yang menggunakan tablet Getac G4 V110, laptop konvertibel yang tahan banting.

XC-2 Tools terhubung dengan internet, punya tujuan untuk standarisasi dan ketepatan saat servis.

"Alat diagnostik ini, terhubung dengan cloud server KTM Austria, sehingga informasi motor dan dealer dapat dilacak," buka Karmanto, Service Supervisor PT PJLM.

Baca Juga: Melebar Ke Mana-mana, Video Rivalitas Pembalap Suzuki MotoGP, Ternyata Gak Cuma di Lintasan Aja

Dijelaskan pria yang akrab disapa Anto ini, XC-2 Tools prinsipnya mirip dengan alat diagnostik injeksi lain.

"Namun fitur XC-2 lebih lengkap, mulai dari tampilan 3D bagian motor, sampai manual kit untuk perbaikan yang mengikuti standar KTM Internasional," jelas Anto.

Anto mempraktekan XC-2 Tools pada motor penjelajah KTM Adventure 790 terbaru, yang bulan lalu diluncurkan di Indonesia.

"Saat terhubung, mekanik dapat mengetahui masalah motor, sampai update firmware tanpa kebingungan, karena ada panduannya," sebut Anto.

Baca Juga: Wuih, Honda X-ADV 150 yang Siap Menjegal Yamaha NMAX Akan Dibekali Fitur Keyless dan Sok Upside Down?

Reyhan Firdaus / Motorplus-online.com
Anto menjelaskan XC2 Tools di KTM Adventure 790

Karena terhubung dengan internet, setiap mekanik dan dealer yang memakai XC-2 Tools, harus memiliki akun khusus.

"Hebatnya, KTM pusat di Austria bisa mengetahui kondisi motor saat terakhir dilakukan diagnosa, dan dapat memberi panduan lebih lanjut," pungkas Anto.

Dengan XC-2 Tools, layanan aftersales KTM Indonesia semakin lengkap, terutama buat big bike KTM Duke 790 sampai Super Duke 1290 R.

"Soalnya big bike KTM, dilengkapi banyak sensor dan fitur canggih, dengan XC-2 Tools membuat perawatan motor semakin mudah dan tidak takut salah bongkar," tutup Anto.

Baca Juga: Tampang Gagah dan Fitur Canggih, Nih Perkiraan Harga Motor Baru Honda X-ADV 150

Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular