Tampilan Yamaha NMAX Makin Ganteng, Cat Pelek Motif atau Polos Proses Cepat Harga Pas di Kantong

Ahmad Ridho - Selasa, 23 Juli 2019 | 10:52 WIB
FB Hadi Wijaya
Cat polos atau motif Yamaha NMAX banyak ditawarkan dengan harga terjangkau.

MOTOR Plus-online.com - Motor Yamaha NMAX memang semakin digemari masyarakat.

Bukan cuma anak muda, bapak-bapak juga banyak yang beralih ke Yamaha NMAX.

Hal ini bukan cuma keuntungan buat produsen motor, tapi modifikator juga ikut menangguk keuntungan.

Beragam aksesoris dan komponen racing Yamaha NMAX ditawarkan dengan pilihan model dan harga yang berbeda-beda.

Baca Juga: Jajal Skutik Adventure Honda ADV 150 dan Berniat Tukar Tambah, Pemilik Honda PCX Malah Kecewa

Baca Juga: Ikut Test Ride Skutik Adventure Honda ADV 150, Pemilik Yamaha NMAX Mengaku Galau dan Curhat Panjang Lebar

Termasuk jasa pengecatan bodi dan pelek Yamaha NMAX yang semakin menjamur.

Seperti jasa pengecatan pelek Yamaha NMAX yang coba ditawarkan Hadi Wijaya di grup Komunitas Yamaha NMAX Indonesia.

Hadi menawarkan jasa cat pelek polos dan motif, tampilan Yamaha NMAX jadi makin ganteng.

Warna pelek sesuai dengan permintaan pemilik Yamaha NMAX, bukan cuma pelek, bodi motor juga bisa dikerjakan.

Baca Juga: Sedih, Tatapan Kosong Bapak Tua Penambal Ban di Situbondo, Bermula dari Uang Rp 100 Ribu

Proses pengecatan sampai kering hanya membutuhkan waktu 5-6 jam, motor bisa dipakai lagi.
Lalu berapa biaya pengecatan pelek polos dan motif?

Untuk warna polos lama pengerjaan 5 jam dengan harga Rp 350 ribu sepasang.

Sementara cat motif dengan stiker NMAX dibanderol Rp 600 sepasang dengan lama pengerjaan 6 jam.

Buat pemilik Yamaha NMAX yang tertarik bisa japri ke nomor ponsel 085772235760 atau datang langsung ke lokasi Adymajinasipaint yang beralamat di Cibitung, Wanajaya Jawa Barat.

Baca Juga: Masih Nekat Dorong Motor Matic yang Mogok Mesin Bisa Jebol, Beneran Gak Sih?

FB Hadi Wijaya
Jasa pengecatan pelek Yamaha NMAX.

Source : Facebook
Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular