MOTOR Plus-online.com - Buat bikers yang motornya pernah dicuri, biasanya sudah terlanjur pasrah dan tidak yakin motor bisa ketemu lagi.
Karena biasanya pelaku pencurian motor bergerak cepat, dengan mempereteli motor atau menjualnya ke luar kota.
Tapi bukannya tidak mungkin motor yang dicuri dapat kembali lagi dalam keadaan utuh.
Seperti yang dialami oleh Hidayatullah (27) warga Kampung Nanggung, Kecamatan Kopo, Kabupaten Serang, Tangerang.
Baca Juga: Geger Kehadiran Skutik Adventure Honda ADV 150, Yamaha Aerox Facelift Adventure Siap Menghadang
Baca Juga: Waduh, Kenapa Bos AHM Minta Maaf Soal Skutik Adventure Honda ADV150?
Hidayatullah mendapatkan kembali motor Kawasaki Ninja 150 RR miliknya yang sudah sebulan hilang dicuri.
Bahkan saking senangnya, Hidayatullah berkeinginan untuk membonceng Kapolresta Tangerang Kombes Pol Sabilul Alif untuk jalan-jalan.
“Motor ini baru lunas sekitar 6 bulan lalu. Terus hilang, saya sempat pasrah dan tidak yakin motor bisa balik lagi,” kata Hidayatullah.
Hidayatullah bersyukur motor yang sehari-hari dipakainya bekerja bisa kembali ke tangannya. Dia pun mengaku akan semakin waspada saat memarkir kendaraannya.
Kembalinya motor Hidayatullah lantaran kerja keras dari Polresta Tangerang, yang berhasil meringkus empat orang pelaku pencurian motor.
Empat orang pelaku itu berinisial N alias Anas (26), RN (29), AH (26), dan YAP (23).
Sabilul menyebutkan dari keempat tersangka tersebut, 7 unit motor curian berhasil diamankan.
Dan masih menurut Sabilul, keempat orang yang sudah ada 4 orang yang datang yang merupakan pemilik sepeda motor itu.
Baca Juga: Komplotan Penadah Motor Curian Berhasil Diringkus Polisi, Tiap Pelaku Punya Tugas yang Berbeda-beda
Setelah proses administrasi selesai, kata Sabilul, sepeda motor dapat segera dibawa pulang pemiliknya.
“Prosesnya mudah. Bawa surat bukti kepemilikan kendaraan atau surat resmi lainnya. Sepeda motor silakan bawa pulang,” ujar Sabilul.
Sabilul mengaku, ada kebanggaan tersendiri saat melihat raut bahagia masyarakat saat harta bendanya berhasil dikembalikan.
Ia menyadari, keberhasilan mengungkap perkara tidak lepas dari doa dan dukungan masyarakat.
Baca Juga: Bikin Geleng-geleng, Onderdil MotoGP Ini Setara Ratusan Motor Matik Honda ADV150
Wah, kalau sudah rezeki emang enggak kemana ya.
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Fadhliansyah |
KOMENTAR