MOTOR Plus-online.com - Belum memasuki jalur off-road, dua crosser terjatuh saat melintasi jalur perkampungan yang sempit.
Dua crosser penunggang Kawasaki KLX 150 ini terjatuh akibat melindas anjing yang sedang menyebrang secara tiba-tiba.
Ketika di kecepatan sedang, tiba-tiba ada seekor anjing berwarna orange yang berlari di tengah jalan.
Karena terlambat merespon, crosser akhirnya kehilangan kendali dan sempat melindas bagian tubuh anjing.
Baca Juga: Akhirnya Terbongkar Alasan Dua Satpam Tebar Puluhan Ranjau Paku di Depan Pom Bensin
Baca Juga: Kebayoran Lama Mencekam, Video Mitsubishi Pajero Kabur Usai Senggol Pemotor, Sopir Dihantam Kayu
Seketika crosser di belakang yang merekam video menggunakan action cam ikut terpeleset sebab tak sempat menghindar.
Beruntung di dari arah belakang atau depan tak ada kendaraan yang melintas.
Anehnya, kejadian ini malah dihujat oleh para netizen dalam postingan di media sosial Facebook milik Vieck Avianto.
Netizen merasa tidak sepantasnya rombongan crosser ini melintas di jalan perkampungan dengan kecepatan tinggi yang berakibat kurang waspada saat anjing tersebut melintas.
Baca Juga: Grogol Macet, Video Puluhan Pemotor Kepung Pelaku Penjambretan, Polisi dan Dishub Kewalahan
Berikut ini beberapa komentar netizen pada postingan tersebut:
Ummu Andara SUKA KESEL LIHAT OKNUM YG SUKA BAWA MOTOR TRAIL DIJALAN PEMUKIMAN KEBUT2AN...
Nisa Angkit Ridhawati Mau ngebut dah ada lintasan nya sendiri, jalan kampung kaya gt lu ngebut. Kasian anjing nya!
Apalagi kalo korban nya manusia, bisa habis lu di amuk orang ????
gam A'ndika Harus hati2 lah bawa motor di Jln perkampungan,sampai anjing nya kelindes kaya gt,apa kah dia tanggung jawab?
Coba kalau itu anak kecil,anda tabrak dengang gaya mengemudi nya kaya gt
Baca Juga: Mengharukan, Begini Suasana Pemakaman Pembalap Nasional Yang Meninggal di MotorPrix Riau 2019
Nah, berikut ini video lengkapnya:
Source | : | Facebook/Vieck Avianto |
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Indra Fikri |
KOMENTAR