MV Agusta Bikin Motor 150 CC Siap Melawan Honda CBR150, Suzuki GSX R150 dan Yamaha R15

Aong - Senin, 29 Juli 2019 | 16:56 WIB
motorcycle.com
Foto ilustrasi MV Agusta Brutale 1000

MOTOR Plus-online.com - Merek motor sport asal Italia, MV Agusta, sepertinya kepingin mengepakkan sayap lebih lebar lagi.

Kini mereka membidik segmen motor mesin 150 cc hingga 300 cc.

Padahal seebelumnya MV Agusta dikenal sebagai pabrikan motor berkubikasi besar.

Beberapa produk MV Agusta cukup fenomenal seperti keluarga Brutale, Dragster hingga seri F4 yang merupakan sport fairing bermesin 998 cc.

Baca Juga: Video Satpam Sebar Ranjau Paku Berbuntut Panjang, Pihak Pom Bensin Malah Bilang Begini

Baca Juga: Tambora Mencekam, Gerombolan ABG Bonceng Tiga Tenteng Celurit, Langsung Lesu Saat Diciduk Polisi

Untuk motor bermesin kecilnya, MV Agusta menjalin kerjasama dengan Loncin, pabrikan motor asal China.

Motor berkapasitas mesin 150 cc hingga 300 cc ini memang diproyeksikan untuk dipasarkan di kawasan Asia.

Nantinya Loncin akan mengambil alih produksi massalnya, sementara MV Agusta yang akan melakukan riset dan mendesain motornya.

Belum jelas akan seperti apa motor berkapasitas kecil ini, mungkin bisa hadir dalam wujud sport fairing maupun naked sport.

Penulis : Aong
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular