MOTOR Plus-online.com - Sebuah sepeda motor Honda Kharisma bernomor polisi B 6558 WXK terbakar membuat pemotor disekitarnya panik.
Peristiwa ini terjadi di kolong terowongan bawah tanah (underpass) Jalan D.I Panjaitan, Cawang, Jakarta Timur, Senin (29/7/2019).
Kanit Laka Lantas Polres Metro Jakarta Timur AKP Agus mengatakan, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 16.00 WIB.
Kejadian berawal dari sang pengendara motor bernama Muamar Fauzan melintas di bawah underpass, lalu motor yang dikendarainya tiba-tiba terbakar.
Baca Juga: Sedih, Video Detik-detik Kecelakaan yang Menewaskan Pembalap Arif Murizal di MotorPrix Riau 2019
"Pengemudi atas nama Muamar Fauzan warga Duren Sawit. Jadi ketika melintas di bawah underpass Cawang tiba-tiba motor terbakar," kata Agus saat dikonfirmasi Kompas.com, Senin.
Belum diketahui kepastian penyebab motor tersebut terbakar.
Hingga kini polisi masih memeriksa pemilik motor untuk memastikan penyebab motornya terbakar.
Agus menambahkan, setelah terbakar, motor hanya menyisakan kerangka.
Baca Juga: Kecelakaan Mengerikan Moge BMW S1000RR di Flyover, Korban Tewas Kepala Terlepas Akibat Hal Ini
"Belum tahu (penyebab motor terbakar) habis deh pokoknya. Kabel-kabel, jok, ban, dan bahan dari plastik ludes," ujar Agus.
Api berhasil dipadamkan oleh warga sekitar dan polisi yang berjaga di Pos Polisi Cawang.
Menurut Agus, arus lalu lintas sempat tersendat karena insiden terbakarnya motor itu.
"Motor sudah diamankan di Kantor Satlantas Polres Jakarta Timur," ujar Agus.
Baca Juga: Pantas Jangkung, Segini Tinggi Sokbreker Depan dan Belakang Skutik Adventure Honda ADV 150
Berikut video yang diungah akun Instagram @jktinfo:
Lihat postingan ini di Instagram
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Motor Honda Kharisma Terbakar di Underpass Cawang",
Source | : | Kompas.com,Instagram/@jktinfo |
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR