MOTOR Plus-online.com - Kasus pencurian motor semakin marak.
Walaupun sudah memasang kunci gembok, maling dengan cerdik berhasil membobol dan membawa kabur motor incaran.
Terlebih belakangan ini banyak kasus pencurian skutik Yamaha NMAX.
Masyarakat harus semakin waspada saat memarkirkan motor di parkiran umum ataupun di depan rumah.
Baca Juga: Magelang Mencekam, Bentrokan Rombongan Pemotor Lawan Debt Collector Pecah, Satu Orang Terkapar
Insiden pencurian kembali menimpa pemilik skutik Yamaha NMAX bernama Taryo.
Skutik Yamaha NMAX warna hijau toska raib dibawa kabur maling pada Kamis (8/8/2019) sekitar pukul 05.00 WIB.
Pemilik kaget setelah melihat motornya hilang di depan rumah di kawasan Perumahan Villa Gading, Parung Bogor Jawa Barat.
Motor yang berasal dari Palembang, Sumatera Selatan berpelat nomor BG 3085 YAK itu lenyap dan membuat panik pemiliknya.
Baca Juga: Warga Berhamburan, Kawasaki Ninja 250 Hancur Hantam Daihatsu Xenia, Knalpot Sampai Mental
Usaha pencarian dilakukan langsung oleh pemilik dan disebar kebeberapa media sosial dan grup club motor termasuk di grup Yamaha NMAX Indonesia.
Usaha keras pemilik skutik Yamaha NMAX ini akhirnya membuahkan hasil.
Dari informasi yang disebar FB bernama Bhoim Choy, skutik Yamaha NMAX milik Taryo berhasil ditemukan.
Lokasi penemuan motor bermesin 150 cc itu masih diseputaran daerah Parung.
Baca Juga: Begal Payudara Berlagak Jadi Pak Ogah Gegerkan Bintaro, Pemotor Wanita Jadi Korban Saat Putar Balik
Motor disembunyikan maling di tengah persawahan di Parung yang kemungkinan ketakutan karena informasinya sudah tersebar.
Seorang petani yang menemukan motor langsung melaporkan penemuan skutik Yamaha NMAX itu.
Yamaha NMAX sempat ditutupi ilalang padi dan langsung diamankan.
Dari foto yang diunggah, beberapa warga nampak berkumpul dan seorang lelaki nampak mengevakuasi motor setelah ditemukan.
Baca Juga: Setelah 3 Tahun Menemani, 'Si Hulk' Yamaha NMAX Akhirnya Diganti Skutik Adventure Honda ADV 150
Baca Juga: Video Maling Gasak Skutik Yamaha NMAX, Netizen Sampai Bingung Pelaku Gak Pakai Kunci Letter T
Informasi lengkap bisa klik LINK ini.
Source | : | FB Bhoim Coy |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR