MOTOR Plus-online.com - Performa pembalap Repsol Honda Team, Marc Marquez, sudah tercium aroma kemenangan di raceday MotoGP Austria 2019 hari ini, Minggu (11/8/2019).
Bukan tanpa sebab, Marc Marquez menekankan untuk juara atau wajib juar di MotoGP Austria 2019.
Beberapa alasan yang mendasari Marc Marquez harus menang adalah hasil kualifikasi MotoGP Austria, Sabut (10/8/2019).
Marc Marquez berhasil menjadi tercepat atau pole position yang bisa dibilang komplet.
Marc Marquez cetak pole position dalam tiga musim beruntung di sirkuit Red Bull Ring.
Baca Juga: Ini Alasan Polisi Bisa Menilang Motor Yang Mati Pajak Tahunannya
Baca Juga: Banyak Muridnya Mundur dari VR46 Academy, Valentino Rossi Beberkan Alasannya
Rekor pole position itu menjadikan Marc Marquez pembalap paling banyak meraih pole position di kelas premier.
Selain itu, indikasi jelas kalau motor MotoGP Honda tahun ini benar-benar lebih baik dari motor MotoGP Honda musim sebelumnya di sirkuit dengan panjang 4,318 km itu.
Apalagi bicara top speed dan akselerasi saat keluar tikungan yang jadi kelemahan Marc Marquez harus kalau di dua tahun beruntun, 2017 dan 2018.
MotoGP Austria 2017 kalah dari Andrea Dovizioso dan 2018 harus bertekuk lutut dari Jorge Lorenzo.
Kemudian, Marc Marquez mengejar kemenangan untuk semakin memperlebar jarak dari rival karena bisa mempercepat perayaan gelar juara dunia MotoGP.
Penulis | : | Joni Lono Mulia |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR