Sungguh Tega, Kisah Driver Ojol Kena 'Opik' Antar Pizza 3 Box Rp 550 Ribu, Seisi Rumah Bingung

Indra Fikri - Kamis, 15 Agustus 2019 | 16:00 WIB
Tribun Style
Driver ojol kena order fiktif sebanyak Rp 550 ribu

MOTOR Plus-online.com - Seorang driver ojek online (ojol) kembali terkena orderan fiktif atau bahasa gaulnya opik (order piktif).

Hal ini terjadi pada seorang driver ojek online yang tampaknya masih baru atau belum lama bekerja jadi ojol.

Driver ojol ini mendapat pesanan delivery makanan berupa pizza sebanyak 3 box.

Saat sampai di alamat sesuai aplikasi, driver ojol ini malah kebingungan.

Baca Juga: Besok Makan Apa? Sedih Driver Ojol Tertipu Order Fiktif Rp 500 Ribu

Baca Juga: Maksud Hati Mau Menyapa, Pemilik Skutik Yamaha NMAX Predator Malah Dibully, Padahal Biayanya Mahal

Sebab, tidak ada orang dengan nama seperti nama pemesan yang tertera di order tersebut.

Pengalaman driver ojol ini diceritakan oleh pemilik rumah yang ditemui oleh sang driver.

Dia adalah pemilik akun Facebook Ika Putri.

Ika Putri menceritakan bahwa driver ojol ini datang ke rumahnya malam-malam.

Baca Juga: Kocak, Gara-gara Anak SD Ini Razia Polisi Bubar dan Berantakan

Saat pintu rumahnya diketok, Ika Putri menemukan driver ojek online mengantar pizza 3 box atas nama "Clara".

Padahal Ika Putri tidak memesan delivery makanan.

Facebook/Ika Putri
Driver ojol antar 3 box pizza kena order fiktif

Kemudian, Ika Putri bermaksud mencari nama dan nomor pemesan itu di grup chat ibu-ibu PKK tempat tinggalnya.

Anehnya, tidak ada nomor telepon dan nama "Clara" di sana.

Baca Juga: Mudah, Ini Pilihan Perpanjang STNK dan Bayar Pajak Motor Tanpa BPKB

Ibu itu pun bingung dengan tagihan yang mencapai hampir Rp 550 ribu.

Berikut ini cerita selengkapnya dari Ika Putri yang diunggah ke Facebook pada 11 Agustus 2019:

 

Artikel ini telah tayang di Tribunstyle.com dengan judul Driver Ojol Antar Pizza 3 Box & Ketok Rumah Ibu ini Malam-malam, Nama Pemesan Disebut Semua Bingung

Source : Tribun Style
Penulis : Indra Fikri
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular