Gara-Gara Ini, Waktu Valentino Rossi di FP2 MotoGP Inggris Dibatalkan

Joni Lono Mulia - Jumat, 23 Agustus 2019 | 22:35 WIB
Twitter @motogp
Valentino Rossi sempat cetak waktu terbaik di FP2 MotoGP Inggris 2019 di bawah 2 menit tapi dibatalkan

MOTOR Plus-online.com - Penampilan Valentino Rossi di latihan resmi 2 (FP2) MotoGP Inggris, (23/8/2019) sejatinya bagus.

Sedianya hasil kombinasi bertengger di 10 besar daftar pembalap tercepat.

Apalagi, Valentino Rossi sempat menorehkan waktu tercepat di bawah 2 menit, tepatnya yaitu 1:59,937.

Akan tetapi, hasil terbaik Valentino Rossi itu dibatalkan.

Baca Juga: Wajib Minggir! Hati-hati Kalau Bertemu Kendaraan Berpelat Nomor Seperti Ini, Ada Artinya

Baca Juga: Hasil FP2 MotoGP Inggris 2019, Marquez Kenceng Banget Meski Jatuh, Rossi Posisi Berapa?

Pasalnya, Valentino Rossi melakukan pelanggaran melewati batas lintasan alias exceeding track limit.

Valentino Rossi tampak keluar lintasan di tikungan 6.

Catawan waktu itu dilakukan di beberapa saat sesi latihan resmi 2 (FP2) MotoGP Inggris 2016.

Baca Juga: Bali Heboh Sekeluarga Beli Yamaha NMAX dan Vespa Sprint Baru, Ternyata Pakai Uang Haram

Alhasil, Valentino Rossi dihitung catatan waktu terbaik di FP2 adalah 2:01,092 yang menempatinya di urutan 17 hasil kombinasi latihan resmi 1 dan 2.

Hasil ini membuat Valentino Rossi terancam langsung lolos ke kualifikasi 2 (Q2).

Meski begitu, Valentino Rossi ada kesempatan memperbaiki catatan waktunya di latihan resmi 3 (FP3) MotoGP Inggris besok, Sabtu (24/8/2019).

MotoGP
Valentino Rossi cetak waktu 1:59,937 namun dibatalkan karena melanggar batas sirkuit (exceeding track limit)

Penulis : Joni Lono Mulia
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular