MOTOR Plus-online.com - Senin (26/8/2019) kemarin viral video pemotor mencuri BBM di pom bensin Buduran, Sidoarjo Jawa Timur.
Pengendara Honda Astrea Grand ini ternyata maling amatiran karena salah mengisi jenis bensin ke motornya.
Si maling malah mengisi Dexlite (bahan bakar mesin Diesel) ke motornya, bukan Pertalite atau Pertamax.
Aksi si maling dilakukan dengan leluasa saat kondisi sepi karena petugas pom bensin tengah beristirahat.
Baca Juga: Heboh, Penampakan Suzuki Hayabusa Terbaru Bocor, Mesin 1400 cc dan Pakai Sasis Berbeda
Namun wajah, motor dan aksi si maling sempat terekam kamera pengawas CCTV di pom bensin tersebut.
Enggak dijelaskan apakah si maling bensin sudah tertangkap atau belum.
Video yang diunggah pemilik FB Devan Duta Saputra sendiri sempat viral dan malah jadi bahan tertawaan karena maling salah memilih jenis bensin.
Lalu apakah efek buruk yang muncul saat motor diisi Solar atau Dexlite?
Baca Juga: Kocak, Video Detik-detik Pemotor Curi BBM di Pom Bensin di Sidoarjo, Eh Malah Salah Isi Bensin
Dikutip dari Kompas.com, Riecky Patrayudha, Assistan to Departement Head of Service PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) mencoba menjelaskan efek buruknya.
pada dasarnya jika BBM yang masuk ke tangki tidak sesuai dengan spesifikasi mesin, pasti akan menimbulkan efek merugikan.
"Contohnya solar tidak lama setelah mesin dinyalakan pasti akan mogok, karena solar membutuhkan kompresi untuk menjadi ledakan," kata Riecky.
Riecky melanjutkan, kondisi tersebut juga akan berlaku apabila solar atau sebaliknya diisi dalam volume kecil.
Baca Juga: Polri Sebut Pemilik SIM Lama Bisa Ganti Jadi SIM Pintar, Berapa Biaya Penggantiannya?
Efeknya jangka waktu panjang, yaitu motor atau kendaraan lain akan mengalami kerusakan.
Lalu langkah apa yang harus diambil agar mesin tidak rusak setelah diisi Dexlite atau Solar?
Apabila sudah seperti itu, menurut Riecky harus dilihat dulu kondisi kendaraannya.
Namun, pada umumnya bisa diperbaiki dengan cara menguras tangki BBM, clean up injector, dan mengganti busi, sudah hidup kembali mesinnya.
Baca Juga: SIM Pintar Pakai Sistem Poin, Pelanggar Lalu Lintas Akan Dikurangi Poinnya dan SIM Bisa Dicabut
"Tetapi harus digeneralisir dulu kasus per kasusnya. Namun pada umumnya cara penanganan utamanya seperti itu," kata dia.
Dexlite sendiri merupakan varian bahan bakar diesel dari Pertamina yang resmi diluncurkan pada tanggal 15 April 2016 lalu.
Dexlite, member terbaru dari Dex Series, memiliki angka cetane minimal 51 dan mengandung Sulfur maksimal 1200 part per million (ppm).
Simak videonya dengan klik LINK ini.
Source | : | Kompas.com,Facebook Devan Duta Saputra |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR