MOTOR Plus-online.com - Sering ditemukan kasus, dimana mobil tiba-tiba mati di rel kereta.
Tentunya membahayakan, karena mobil bisa tersambar kereta yang siap melewati.
Makanya kepanikan terjadi untuk pengemudi mobil dan warga sekitar, jika mobil mati saat menyeberangi rel kereta api.
Begitu pula akan video viral, dimana sebuah truk tiba-tiba mati saat melewati rel kereta api.
Baca Juga: Warga Berhamburan, Honda Vario 150 Baru 4 Bulan Hancur Disenggol Kereta Api, Korban Ditutup Jaket
Baca Juga: Honda BeAT Tercabik-cabik Diseruduk Kereta Api, Korban Tergeletak Ditutup Sarung
Diunggah oleh akun Instagram ndorobeii, video ini viral dengan jumlah views mencapai 123 ribu.
Terlihat di awal video, sebuah truk tiba-tiba berhenti saat mau melewati rel kereta.
Lokasinya tidak disebutkan, namun beberapa komentar menyebutkan lokasinya dekat Bendungan Rawalo, Banyumas Jawa Timur.
Saat truk berhenti, tiba-tiba muncul pemandangan yang memancing ribuan komentar netizen.
Rupanya para pemotor sekitar lokasi, langsung gotong royong membantu mendorong truk tersebut.
Beberapa membantu mengamankan lokasi, dan memberi aba-aba untuk mendorong truk kembali ke aspal.
Membuat para netizen terpukau, akan kuatnya solidaritas pemotor terhadap pengguna jalan raya lain.
Apalagi musik latar belakangnya adalah Kebyar-kebyar ciptaan Gombloh, makin kuat nuansa persatuannya.
Baca Juga: Braakk, Kepala Tersangkut Palang Kereta Api, Boncenger Perempuan Nyaris Terkapar di Aspal
m.yullandari : liat gotong royong seperti ini kok mlh mewek yh.. serius.
arfan_maulana : Merinding liat kebersamaannya
a_aris28 : Inilah budaya sebenarnya Indonesia ku
ahmadnidhomul_14 : bhinneka tunggal Ika
Simak video lengkapnya di bawah :
Source | : | Instagram.com/ndorobeii |
Penulis | : | Reyhan Firdaus |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR