Otobursa Tumplek Blek 2019

Asli Murah Banget, Helm TDR Explorer Dijual Cuma Segini Khusus di Otobursa Tumplek Blek 2019

Ahmad Ridho - Minggu, 1 September 2019 | 11:50 WIB
Motor Plus/ Ridho
Helm TDR Explorer diskon gede-gedean, dari harga normal Rp 1,4 juta jadi Rp 777 ribuan.

MOTOR Plus-online.com - Gelaran Otobursa Tumplek Blek 2019 memasuki hari terakhir, Minggu (1/9/2019).

Sama seperti hari sebelumnya, Otobursa Tumplek Blek 2019 dibanjiri promo-promo menarik.

Mulai dari motor baru, mobil baru dan beragam apparel, sparepart atau komponen motor dan mobil.

Salah satu yang gencar memberikan diskon menarik khusus untuk pengunjung adalah TDR (Mitra 2000).

Baca Juga: Dapat Lampu Hijau dari Menteri Perhubungan, Gojek dan Blue Bird Siap Pakai Motor Listrik

Selain komponen dan aksesoris, Mitra 2000 juga memberikan diskon gede-gedean untuk helm TDR Explorer.

"Benar khusus di Otobursa Tumplek Blek 2019 kami memberikan beragam diskon menarik. Salah satunya produk helm TDR Explorer. Harga normal dari Rp 1,4 juta menjadi Rp 777 ribuan. Cepetan ke stand TDR dan jangan sampai kehabisan," terang Jeffry Marketing Mitra 2000 kepada MotorPlus-online.com.

Helm TDR Explorer memiliki kelebihan selain varian warna yang beragam yakni visornya bisa dibuka dan bisa jadi helm untuk motor trail.

Helm full face ini bisa juga diseting menjadi helm half face, semua tergantung kebutuhan bikers itu sendiri.

Baca Juga: Cuma di Otobursa 2019, Klakson Hella Kasih Harga Toko Diskon 15 - 30% dari HET

Selain helm, produk oli motor (sport, matic dan bebek), sokbreker, CDI, produk blok set juga dikasih diskon.

"Bukan cuma helm TDR Explorer, ada beberapa produk lain juga yang didiskon khusus di Otobursa Tumplek Blek 2019. Makanya jangan sungkan untuk datang dan belanja di stand TDR (Mitra 2000).

 

 

Penulis : Ahmad Ridho
Editor : Ahmad Ridho


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular