MOTOR Plus-online.com - Ajang balap motor OnePrix 2019 putaran 4 berpindah lagi ke sirkuit Sentul Karting, Bogor, Jawa Barat.
Sebelumnya, kejuaraan nasional balap motor OnePrix 2019 putaran 4 diagendakan di sirkuit Bukit Peusar, Tasikmalaya, Jawa Barat.
Rencananya, kejuaraan nasional Oneprix 2019 Putaran 4 akan digelar pada 12 – 13 Oktober 2019.
Ada pemidahan lokasi gelaran Oneprix 2019 Putaran 4 dari yang sebelumnya diagendakan di Sirkuit Bukit Peusar Tasikmalaya.
Baca Juga: Breaking News: Balap Motor Kejurnas OnePrix Championship Ronde 3 Berubah Lagi, Pindah Sirkuit!
Baca Juga: Kelas ECU Standar U12 Dibatalkan, Balap Motor OnePrix Bukan Ajang Pembibitan Pembalap?
Sementara untuk kelas Kejurnas masih akan digelar 3 kelas utama.
Yaitu Expert (Bebek 150cc Tune Up), Novice (Bebek 150cc Tune Up), Rookie (Bebek 150cc Standart).
“Perubahan ini berdasarkan hasil evaluasi dan pertimbangan PT Oneprix Motorsport Manajemen (OMM)," sebut Imam Sulisto, Direktur OMM.
"Untuk memastikan Kejuaraan Nasional Oneprix 2019 Putaran 4 dapat berjalan dengan baik dan lancar," lanjut Imam.
Baca Juga: Waduh, Kelas Sport 150-155 cc Batal Digelar di Balap Motor OnePrix 2019, Ini Alasannya
"Saat ini kami juga sedang mengevaluasi untuk diadakannya kelas supporting, Insya Allah satu atau dua minggu kedepan akan kami informasikan kembali,” tambahnya.
Gimana tuh, bro?
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR