MOTOR Plus-online.com - Isu Yamaha NMAX terbaru semakin menguat akan beredarnya foto pengetesannya di jalan.
Baru-baru ini, jepretan foto diduga Yamaha NMAX terbaru tersebar luas di media sosial.
Nampak bagian depan dan belakang Yamaha NMAX facelift, ini terlihat jelas meski ditutupi stiker.
Diunggah di akun Facebook Yachya Doank di gup JUAL BELI MOTOR BEKAS WILAYAH INDRAMAYU, Yamaha NMAX terbaru ini sedang diuji di jalur Indramayu-Cirebon, Jawa Barat.
Baca Juga: Racun Stroke Up Yamaha NMAX 200 Cc, Tenaga Naik Lebih Dari 50 Persen
Kalau dibandingkan dengan gambar paten yang sudah tersebar duluan, bentuknya persis dari lampu sampai bodinya.
Tampilannya tetap punya ciri khas Yamaha NMAX yang maskulin, meski ditambahkan banyak part baru.
Mulai dari lampu depan ganda, dengan lampu Daytime Running Light (DRL) yang membuat tampilannya lebih futuristik.
Lalu buntut belakang lebih dinamis, berkat lampu yang lebih menyipit ala Yamaha XMAX.
Para penggemarnya sudah menunggu kehadiran Yamaha NMAX, berdasarkan banyak hal.
Dimulai dari sudah relatif lama, Yamaha NMAX generasi pertama hadir di Indonesia.
Pertama diluncurkan tahun 2015, selama beredar sampai saat ini, Yamaha NMAX hanya mendapat beberapa ubahan saja.
Paling signifikan hadir di akhir tahun 2017, dimana Yamaha NMAX mendapat speedometer dan suspensi belakang baru.
Baca Juga: Kreatif Banget, Video Cara Membuat Yamaha NMAX dari Kayu, Orang Luar Negeri Sampai Heran
Lalu kehadiran banyak kompetitor, mulai dari Honda PCX sampai ADV150 yang menggempur pasar skutik premium 150 cc.
Mengakibatkan banyak konsumen memilih kompetitor, dibanding Yamaha NMAX yang dianggap produk lama.
Dengan kehadiran model baru, diproyeksikan Yamaha NMAX akan semakin kuat menguasai pasar skutik 150 cc.
Apalagi, muncul gosip kalau launching Yamaha NMAX terbaru akan hadir dalam waktu dekat.
Baca Juga: Gantengnya Kelewatan, Yamaha NMAX Supermoto Ini Siap Jadi Pesaing Tangguh Honda ADV150
Beredar juga informasi, kalau Yamaha NMAX terbaru bakalan diluncurkan bulan Oktober.
Wah, berarti sebentar lagi tuh, bagaimana dengan harganya?
Yamaha NMAX terbaru diisukan bakal naik harganya, dibandingkan harga Yamaha NMAX saat ini.
Kenaikan harganya mulai dari Rp 400 ribu, sampai maksimal Rp 1 juta.
Baca Juga: Ganteng Banget, Tampang Baru Yamaha NMAX Pasca Dandan Simpel, Jadi Persis BMW C650 GT
Perbedaan itu disebabkan banyak hal, mulai dari penambahan-penambahan fitur.
Seperti kita tahu, Yamaha NMAX punya fitur yang kalah dibanding adik-adiknya di MAXI series, seperti Yamaha Aerox 155 dan Lexi.
Dimulai dari kunci keyless, starter seamless SMG sampai fitur Stop Start System.
Untuk Yamaha NMAX terbaru, ketiga fitur itu diharapkan dibenamkan, membuatnya ada kenaikan harga.
Penulis | : | Reyhan Firdaus |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR