MOTOR Plus-online.com - Puluhan kendaraan sepeda motor dirazia polisi di Jembatan Suramadu, Minggu (15/9/2019) dini hari.
Sebanyak 35 surat tilang diberikan petugas kepada para pengendara yang tidak membawa kelengkapan surat kendaraan.
Korps Bhayangkara yang sudah menunggu para pengendara di jalur sepeda motor arah Surabaya menuju Madura itu membuat kaget pengendara.
Mengetahui ada petugas, mereka tidak bisa putar balik, sebab jalur cukup sempit.
Baca Juga: Jadi Tontonan Warga Saat Car Free Day, Yamaha NMAX Mendadak Jadi Robot MAX
Alhasil, pengendara sepeda motor harus diperiksa satu persatu oleh polisi.
Tidak hanya sepeda motor, badan pengendara juga digeledah guna mengantisipasi peredaran narkoba.
Seperti yang dialami Supriyanto, dia kaget, melihat razia polisi tengah malam. Pemuda berusia 26 tahun ini mengaku mau pulang ke Bangkalan setelah nongkrong di Surabaya.
"Lupa tidak bawa SIM ketinggalan, saya kira kalau tengah malam sudah tidak ada polisi," kata dia.
Source | : | Tribun Jatim |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR