Pakai Regulasi Baru, Ini Dia Para Juara Yamaha Endurance Festival 2019 di Sirkuit Sentul

Fadhliansyah - Minggu, 15 September 2019 | 22:15 WIB
Yamaha Indonesia
Podium Yamaha Endurance Festival (YEF) 2019 kelas Sport 155 cc di sirkuit Sentul, (15/9/2019)

MOTOR Plus-online.com -  Ajang balap motor ketahanan bertajuk Yamaha Endurance Festival (YEF) 2019, (15/9/2019, ada sedikit perubahan pada regulasinya.

Total ada 48 tim yang mengikuti gelaran ini, yang terdiri dari kategori sport 155 cc dan sport 250 cc.

Perubahan yang dimaksud ada dua, yaitu lama balapan dan perbedaan waktu saat Pit In dan Pit Out.

Durasi balap yang awalnya 1 – 1,5 jam berubah menjadi 2 jam.

Baca Juga: Mantap Nih, Yamaha Endurance Festival Bikin Pembalap Jadi Lebih Paham Soal Safety Riding

Baca Juga: Terjawab, Ternyata Ini Alasan Enggak Ada Kelas Matic di Yamaha Endurance Festival

Durasi tersebut berlaku untuk semua kelas baik itu Profesional & Community 250 maupun kelas Community & Media 155.

“Peningkatan durasi balap ketahanan Yamaha Endurance Festival 2019 sudah melalui pertimbangan matang,"

"Kita sudah melakukan kajian dan memang sesuai dengan aspirasi teman-teman pembalap dan komunitas,"

"Termasuk pengadaan kelas media yang pertama kalinya diselenggarakan di Yamaha Endurance Festival 2019," terang M Abidin, General Manager After Sales & Motor Sports PT. Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM).

Baca Juga: Regulasi Berubah, Yamaha Endurance Festival (YEF) 2019 Resmi Digelar di Sirkuit Sentul

Dan waktu saat Pit In hingga Pit Out berubah menjadi 1 menit 30 detik.

Berbeda dengan tahun sebelumnya yang waktunya 3 menit.

Baca Juga: Hasil MotoGP San Marino 2019, Marquez Bantai Quartararo, Rossi Nyaris Podium

Tentunya kedua perubahan regulasi tersebut memberikan tantangan baru bagi para peserta.

Nah berikut ini daftar pemenang Yamaha Endurance Festival 2019;

Yamaha Indonesia
Hasil lomba Yamaha Endurance Festival (YEF) 2019 kategori Sport 155 cc

Yamaha Indonesia
Hasil lomba Yamaha Endurance Festival (YEF) 2019 kategori Sport 250 cc

Penulis : Fadhliansyah
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular