MOTOR Plus-online.com - Seorang pelaku pencurian motor mengalami kecelakaan saat tengah melarikan diri pada Sabtu (14/9/2019) lalu.
Kecelakaan yang dialami pelaku bernama Hasani ini terjadi di wilayah Pasar Senggol Seririt, Buleleng, Bali.
Akibat kecelakaan tersebut, Hasani harus dirawat intensif di rumah sakit terdekat,
Awalnya, Hasani mencuri motor karena tergiur melihat Honda Scoopy yang diparkir dengan kondisi kunci kontak menempel.
Baca Juga: Apes, Maling Motor Terciduk Sedang Mendorong Kawasaki Ninja Colongan
Baca Juga: Kepergok Sedang Beraksi, Maling Motor Acungkan Pistol dan Mengaku Anggota Polisi
Tak lama kemudian Honda Scoopy bernopol DK 2583 UAB milik Nurlina (37) langsung dibawa kabur.
Saat mesin motor baru dinyalakan, suami korban sempat berlari berusaha untuk menarik motor tersebut.
Namun pelaku Hasani berhasil melarikan diri dengan membawa kabur motor ke arah barat.
Karena panik, Hasani lantas membawa motor itu dengan kecepatan tinggi.
Baca Juga: Malu Enggak Ketulungan, Pria Ini Gagal Nikah Ketahuan Maling Motor, Undangan Sudah Disebar
Dalam upaya pelarian itu, ia menabrak seorang pengendara lain yang beralamat Desa Patas, Kecamatan Gerokgak, Buleleng.
Korban yang ia tabrak di jalur Desa Banjarasem ini mengalami luka yang cukup parah di bagian wajah.
Warga yang melihat adanya kecelakaan ini lantas bergegas menyelamatkan Hasani.
Namun belakangan, setelah polisi datang dan menyebutkan Hasani merupakan pelaku curanmor, warga pun tiba-tiba emosi dan melontarkan kalimat-kalimat kasar pada Hasani.
Baca Juga: Maling Ogah Rugi, Beli Sepeda Ontel di Tengah Jalan Malah Ditukar Motor
Kasubag Humas Polres Buleleng, Iptu Sumarjaya dikonfirmasi Minggu (15/9) membenarkan adanya kasus tersebut.
Pelaku saat ini masih menjalani perawatan di RS Santhi Graha Seririt.
Sementara barang bukti berupa motor Scoopy DK 2583 UAB dalam kondisi rusak, telah diamankan di Mapolsek Seririt.
"Masih pengembangan," singkatnya.
Artikel ini telah tayang di tribun-bali.com dengan judul Maling Kecelakaan Motor di Buleleng, Sempat Ditolong Warga, Saat Tahu Pelaku Maling Balik Dimarahi
Source | : | Tribun Bali |
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR