MOTOR Plus-online.com - Skutik Yamaha NMAX banyak dipakai hampir semua kalangan.
Terutama adalah anak-anak muda yang mencari kenyamanan berkendara.
Sejak diluncurkan tahun 2015 silam, Yamaha NMAX juga membawa berkah untuk pemilik toko aksesoris, sparepart sampai modifikasi.
Namanya anak muda, ada yang terasa kurang kalau motor masih terlihat standaran.
Baca Juga: Mikir Dua Kali, Video Lokasi Wisata Negeri di Atas Awan Citorek Banten Mendadak Jadi Lautan Motor
Ujung-ujungnya, motor dibawa ke bengkel modifikasi atau toko aksesoris untuk mengubah tampilan skutik Yamaha NMAX ini.
Salah satu pemilik Yamaha NMAX bernama Dandy Rungkat ikutan curhat soal proses modifikasi motor miliknya.
Dandy memang terbilang ekstrim karena motor lansiran tahun 2019 miliknya langsung dimodif total.
"Awalnya saya melihat ada motor Yamaha NMAX modifikasi, saya tertarik dan bertanya kepada pemilik motor itu.
Baca Juga: Gak Pakai Ribet, Bikin SIM Pintar Bisa Lewat Online, Bagaimana Caranya?
Dia bilang modifnya di toko variasi di daerah Surabaya," buka Dandy dikutip dari akun FB pribadi miliknya yang dibagikan ke grup FB Yamaha NMAX Indonesia NMAX Lovers.
Karena enggak paham modifikasi dan nama-nama aksesoris, pada hari pertama Dandy mengaku sudah mengeluarkan uang Rp 1,8 juta.
Uang itu dikeluarkan untuk pemasangan windshield, pelek, breket pelat di Yamaha NMAX miliknya.
Rupanya, pemasangan sedikit aksesoris itu membuat Dandy penasaran dan malah keranjingan.
Baca Juga: Wow, Motor Sport Baru 250 cc Buatan Jepang Hanya Rp 38,9 Juta
Skutik Yamaha NMAX warna merah miliknya benar-benar berubah tampilannya jadi lebih sangar.
Total pengerjaan selama dua bulan, Dandy mengaku sudah menghabiskan dana sebesar Rp 21 jutaan.
"Dua bulan bolak-balik ke toko aksesoris untuk memodifikasi Yamaha NMAX sudah menghabiskan uang Rp 21 juta. Untung saja istri saya enggak marah, hehehe," lanjutnya.
Dandy sendiri mengaku sama sekali enggak paham modifikasi, karena itu dirinya juga enggak bisa memastikan apakah dana Rp 21 juta yang dikeluarkan mahal atau murah.
Baca Juga: Resmi Diluncurkan, Ternyata Smart SIM Belum Bisa Dipakai Sebagai Alat Pembayaran
"Saya belajar modifikasi cuma otodidak termasuk belajar dari Google. Saran saya kalau memang ada teman yang bisa modifikasi lebih baik minta tolong. Pasti biayanya jauh lebih murah dengan hasil modifikasi seperti motor saya," tutupnya.
Sayangnya Dandy enggak merinci total Rp 21 juta yang sudah dikeluarkan untuk pergantian aksesoris dan sparepart apa saja.
Modifikasi sah-sah saja, asalkan tetap nyaman dikendarai dan enggak mengubah bentuk asli motor.
Keren hasilnya dan terus berkreasi masbro...
Baca Juga: Hasil Moto2 Aragon 2019, Binder Kalahkan Adik Marquez dan Rossi, Gerry Salim Naik 1 Posisi
Klik LINK ini untuk melihat foto-foto skutik Yamaha NMAX lainnya.
Source | : | FB Dandy Rungkat |
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR