“Kami ingin memberikan fasilitas sebaik mungkin kepada teman-teman Dosen dan Peneliti FISIP UI untuk terus bersemangat dan inovatif dalam mengembangkan riset dan pemikiran ilmu sosial kemasyarakatan di Indonesia," tuturnya.
Rusdi Amral, Corporate Communication Director Kompas Gramedia mengatakan bahwa dengan dibangunnya Ruangan Cendikia Multiguna Jakob Oetama dapat menjadi pintu dibukanya ruang-ruang kolaborasi antara Kompas Gramedia dan Universitas Indonesia.
Melalui kegiatan formal dan informal para cendekia di ruangan multiguna ini, diharapkan dapat menghasilkan berbagai sumbangan pemikiran penting untuk ilmu sosial kemasyarakatan bagi masyarakat luas.
Baca Juga: Rayakan Ulang Tahun yang ke-24, Kompas.com Tetap Menjaga Kredibilitas dan Berantas Hoaks
“Merupakan sebuah kehormatan dan kebahagiaan bagi Bapak Jakob Oetama dan Kompas Gramedia untuk turut serta mendukung kemajuan dunia pendidikan melalui pembangunan ruang Cendikia Multiguna Jakob Oetama ini," ujar Rusdi.
Source | : | Acara CSR KKG |
Penulis | : | Galih Setiadi |
Editor | : | Indra GT |
KOMENTAR