MOTOR Plus-online.com - Beragam kegiatan positif membedakan club motor dengan geng motor.
Aktivitas seperti bakti sosial (baksos), turing sampai menggelar perayaan ulang tahun kerap dilakukan sebagai simbol persaudaraan.
Bukan cuma mengadakan kegiatan internal, bikers juga sering melibatkan keluarga di dalam aktivitas club atau komunitas yang biasa disebut family gathering.
Rasa kebersamaan antar member yang membaur dengan keluarga menjadi hal positif untuk perkembangan club ke depannya.
Baca Juga: Tampang Sangar Dilengkapi Sirine, Puluhan Yamaha NMAX Disulap Jadi Ambulans, Pemotor Wajib Minggir
Salah satu yang akan menggelar family gathering adalah Black Motor Community (BMC) Jakarta Barat.
Berbeda dari biasanya, keluarga besar BMC Jakbar mengadakan kegiatan family gathering dengan mancing bersama.
Biasanya family gathering dilakukan dengan mengunjungi lokasi wisata atau turing bareng keluarga.
"Kami ingin sesuatu yang berbeda, seluruh member BMC Jakbar beserta keluarga akan mancing bareng. Tujuannya selain silaturahmi kami juga ingin berbagi kebahagiaan bersama keluarga," terang Humas BMC Jakbar, bro Donald.
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR