MOTOR Plus-online.com - Setelah Ketua DPR RI 2019-2024 resmi diduduki Puan Maharani, pengumuman Ketua MPR RI 2019-2024 akhirnya diumumkan.
Politikus Partai Golongan Karya Bambang Soesatyo (Bamsoet) secara resmi menjabat sebagai Ketua Majelis Permusyawaratan Rakyat (MPR) Republik Indonesia periode 2019-2024.
Kepastian itu diperoleh dalam Sidang Paripurna di Ruang Rapat Paripurna MPR, Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Kamis (3/10/2019) malam.
Bambang Soesatyo (Bamsoet) pastinya akan semakin sibuk dengan jabatan barunya sebagai Ketua MPR RI.
Baca Juga: Mirip Moge, Yamaha Aerox Pasang Undertail Aftermarket, Gak Perlu Potong Rangka
Namun siapa sangka kalau Bamsoet ternyata penggemar sekaligus kolektor motor gede (moge).
BamSoet yang anggota Harley Davidson Club Indonesia (HDCI) ini mengakui kalau dirinya sudah lama senang dengan motor.
Kecintaannya akan roda dua diawali saat memiliki motor jenis bebek pemberian orang tuanya.
"Dulu orang tua saya hanya mampu membelikan motor bebek waktu SMP. Dulu kan ada Yamaha 80 yang kecil itu," ucap BamSoet.
Baca Juga: Motor Kekinian Gak Punya Kick Starter, Fitur Ini Jadi Penggantinya
Yang paling bikin penasaran, sebenarnya apa saja koleksi motor dari BamSoet ini.
Saat ini Bambang Soesatyo sudah memiliki dua moge yang terparkir apik di garasi rumahnya.
"Saya ada dua, yang pertama Ultra Classic dan kedua Road King. Harley-Davidson dua-duanya," sebut Bamsoet.
Bamsoet sendiri mengaku belum punya niatan untuk menambah koleksi tunggangan.
Baca Juga: Valentino Rossi Hebohkan Konferensi Pers MotoGP Thailand 2019, Gara-gara Hal ini
Ini berkaitan dengan kesibukannya sebagai wakil rakyat.
"Cukup dua aja. (Mau tambah lagi) pakainya juga kapan," tutupnya.
Selain itu, BamSoet juga mengoleksi sejumlah mobil mewah.
Merek Hummer, Toyota Vellfire, Land Rover, Ferrari, Jeep Rubicon, Bentley serta Rolls Royce.
Penulis | : | Ahmad Ridho |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR