Fakta dan Alasan Bensin Premium Kerap Habis Stok di Beberapa SPBU

Galih Setiadi - Selasa, 22 Oktober 2019 | 07:14 WIB
Motorplus/Galih
BBM jenis premium diisukan mulai langka karena ada dugaan 'salah sasaran', apakah terjadi di lapangan?

MOTOR Plus-online.com - Kalau kita sedang di SPBU sering menemui plang yang terpampang tulisan PREMIUM HABIS.

Bahkan beragam tulisan yang mengartikan BBM itu tidak tersedia, mulai dari 'Maaf Premium Habis', 'Premium Dalam Perjalanan', serta 'Maaf Premium Akan Tersedia Kembali'.

Seperti SPBU Swadharma di Srengseng, Jakarta Barat, juga sedang tidak menyediakan BBM dengan bilangan oktan 88 itu pada Senin (21/10/2019).

Motorplus/Galih
Premium di SPBU Swadharma telah habis

Baca Juga: Ada yang Aneh, Harga Bensin Terbaru SPBU TOTAL Lebih Murah dari Pertamina

Baca Juga: Motor Sekarang Tidak Bisa Nenggak Premium, Ini Kata Pertamina

Premium habis bukan tanpa alasan, persediaan Premium dibatasi untuk SPBU Swadharma.

Hal itu dibenarkan oleh Desi Kurniati, Staff SPBU Swadharma.

Baca Juga: Diusulkan Premium dan Pertalite Dilarang Dijual di Jakarta, Ini Jawaban Pemprov

"Iya bener Premium enggak ada, itu karena ada pembatasan stok, soalnya banyak yang seharusnya gak isi Premium malah isi di sini," buka Desi pada Senin (20/10/2019).

Omongan Desi benar, karena motor-motor sekarang yang seharusnya tidak cocok diisi Premium justru banyak menenggak bensin subsidi itu.

"Beda banget kalo ada Premium, pada ngantri, tapi kalo begini jauh, malah kebanyakan pada mau Premium, padahal stok kita enggak banyak," tambahnya.

Baca Juga: Merana, Bensin Premium Langka di Beberapa SPBU Pertamina, Ada Apa Gerangan?

Tapi, enggak semua SPBU yang berlabel Pertamina itu sedang kehabisan stok Premium, bro!

Motorplus/Galih
SPBU yang berlokasi di Karang Tengah, Tangerang tetap menyediakan BBM jenis premium.

Salah satunya SPBU Pertamina yang berada di Karang Tengah, Tangerang, Banten.

"Untuk Premium di sini sih ada, kita memang jual trus memang ramai juga yang minat," buka Syarifuddin Staff SPBU Pertamina Karang Tengah kepada Motorplus Online.

"Di sini semua motor bisa beli (premium), selama masih ada," tambahnya.

Penulis : Galih Setiadi
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular