MOTOR Plus-online.com - Peminat kompetisi virtual modifikasi sangat antusias saat ini seperti gelaran Genio Artwork Competition 2019.
Terbukti peserta kompetisi virtual modifikasi garapan PT Astra Honda Motor (AHM) diikuti ratusan peserta.
Lomba kompetisi virtual modifikasi yang diselenggarakan oleh PT AHM dituangkan dalam motor Honda Genio.
Motor keluaran terbaru skutik Honda Genio dipilih sebagai media kompetisi virtual modifikasi karena memang sangat mudah untuk dimodifikasi.
Baca Juga: Keliling Surabaya, 10 Perempuan Cantik Naik Honda Genio Dikawal Ketat Polisi
Baca Juga: Banyak Fitur Kekinian Honda Genio Cocok Buat Milenial, Ini Simulai Cicilannya
PT AHM mencari bakat baru dalam modifikasi motor dalam gelaran Genio Artwork Competition.
Genio Artwork Competition ini merupakan salah satu bagian dari rangkaian kegiatan Genio Custom Playground yang berlangsung sejak September hingga November 2019.
Untuk kompetisi virtual modifikasi berlangsung pada periode 28 Agustus hingga 18 Oktober 2019 ini memilih 4 jawara terbaik dari ratusan karya modifikasi yang masuk.
Proses penjurian pada ajang digital modifikasi ini dinilai oleh para dewan juri berpengalaman yakni Heret Frasthio dari Elders Company dan Bernhard Suryaningrat dari Never Too Lavish.
Baca Juga: Lebih Murah Dari Honda Scoopy, Ini Simulasi Cicilan Honda Genio
Dalam kompetisi ini, sebanyak 110 hasil karya para modifikator berbakat di dunia maya saling beradu kreatifitas modifikasi di atas desain bodi Honda Genio.
Pemilihan pemenang dilakukan dengan seleksi yang ketat dan peserta dibebaskan menggunakan software desain yang dikuasai.
Peserta juga wajib menggunakan materi yang telah disediakan melalui website resmi dan hasil karya dikirim melalui website artwork@customcollaboration.id.
Deputi GM Marketing Planning and Analysis AHM Andy Wijaya mengatakan hadirnya gelaran ajang modifikasi melalui media digital ini diharapkan dapat semakin mewadahi para modifikator handal di Tanah Air.
Baca Juga: Entengnya Rangka eSAF Skutik Honda Genio, Cewek Juga Kuat Ngangkat
“Kami telah melaksanakan beberapa kali ajang modifikasi melalui media digital dan hal ini mendapatkan perhatian yang sangat besar dari para artisan maupun modifikator Tanah Air dengan menghasilkan beragam karya. Kami akan terus berupaya untuk memberikan wadah bagi para generasi muda untuk terus berkarya melalui media digital maupun modifikasi on site di workshop” ujar Andy.
Kompetisi virtual modifikasi pada skutik Honda Genio merupakan kolaborasi main dealer sepeda motor Honda di seluruh Tanah Air, seperti kota Medan, Kota Makassar, Kota Bandung, Kota Surabaya serta Bali.
Ini daftar pemenang dari kompetisi virtual modifikasi Genio Artwork Competition :
PEMENANG | TEMA | HADIAH | |
1 | Fahri Bayu | Genio Stylish | Rp. 7 juta Dan Helm Elders |
2 | Giar Givandra | Grime Art | Rp. 5 juta |
3 | Henry | Against The Current | Rp. 3 juta |
4 | Rizky Arista | Genio Enerjik | Rp. 1 juta |
Selamat ya Bro
Source | : | PT Astra Honda Motor (AHM) |
Penulis | : | Indra GT |
Editor | : | Ahmad Ridho |
KOMENTAR