Bengkel Spesialis Jok Motor Beberkan Cara Memilih Kulit Jok yang Kualitasnya Bagus, Simak Nih

Fadhliansyah - Jumat, 1 November 2019 | 14:01 WIB
Nurul
Aril Syahril, 21 tahun pengalaman servis dan modifikasi jok motor, membeberkan cara memilih kulit jok motor yang berkualitas

Kulit jok yang elastis bisa membuat jok motor terlihat bagus dan juga terasa empuk.

"Kalau kulitnya lentur, otomatis busa akan terasa empuk karena elastisitas kulitnya bisa membantu kerja busa jok,"

"Selain itu kulit jok yang lentur juga mudah dibentuk dan enggak gampang robek," ujar Syahril.

Untuk tebal dan tipis bahan kulit jok menurut Syahril tidak berpengaruh pada kualitas yang ditawarkan.

Baca Juga: Bikin Nyaman Pas Riding, Custom Jok Motor Buat Bikers Bodi Besar

"Sebab kulit jok yang jelek ada yang tebal dan tipis,"

"Yang bagus juga ada yang tebal dan tipis. Jadi enggak bisa menilai kualitas kulit jok jadi tebal dan tipisnya," yakinnya.

Jadi, kalau kalian ingin memilih kulit jok lebih baik cari yang lentur atau punya elastisitas tinggi.

Cara mengetesnya juga mudah, cukup tarik bahan kulit jok dan pastikan lentur.

Gimana, sudah paham Bro?

Source : GridOto.com
Penulis : Fadhliansyah
Editor : Aong


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular