Terjangkau Banget, Segini Banderol Varian Busi Terbaru dari Brisk

Fadhliansyah - Sabtu, 2 November 2019 | 08:10 WIB
Fadhliansyah/MOTOR Plus
Busi terbaru dari Brisk bernama XLINE, harganya terjangkau

MOTOR Plus-online.com - Varian busi XLINE baru diluncurkan hari ini oleh Brisk Motor Indonesia.

Varian XLINE ini bisa dibilang sebagai penyempurnaan dari busi Brisk tipe LGS.

"Seperti yang kita ketahui performa LGS sangat bagus, hanya saja kendala bagi motor-motor di Asia yaitu cc kecil,"

"Sehingga listrik yang disalurkan ke busi juga kecil, membuat performa busi Brisk tipe LGS tidak maksimal,"  buka Giman, Direktur PT. Maju Gemilang Persada, distributor busi Brisk motor.

Baca Juga: Brisk Luncurkan Varian Busi Baru, Cocok Untuk Berbagai Macam Motor Kecil

Baca Juga: Awas! Ini Perbedaan Busi Kawasaki KLX230 dan Kawasaki KLX 150, Harganya?

Busi varian XLINE ini juga diklaim mampu meningkatkan tenaga motor.

"Torsi dan tenaga motor bisa terdongkrak kalau dibandingkan busi standar, karena kita sudah mengujinya sendiri di mesin dyno," kata Giman lagi.

Untuk bentuknya sendiri, busi XLINE memiliki bentuk yang mirip dengan varian LGS.

"Busi XLINE dan LGS punya empat kaki jadi apinya 360 derajat, beda dengan busi biasa yang hanya satu kaki," sambungnya lagi.

Baca Juga: Busi Honda BeAT Series Ada 3 Macam, Jangan Sampai Salah Pilih, Ini Kodenya

Fadhliansyah/MOTOR Plus
Brisk luncurkan varian busi baru, yang cocok untuk berbagai jenis motor

"Dan pada tipe XLINE ini sudah ditambahkan copper ring di insulatornya, sehingga kualitas bensin yang tidak bagus juga bisa dibakar habis," jelasnya lagi.

Masa pakai busi XLINE ini juga terbilang lama bro.

"Bisa dipakai sampai 30.000 km, bahkan sempat kita tes sampai 32.000 km masih mumpuni," jelasnya lagi.

Nah buat brother yang berminat, saat ini busi XLINE sudah dijual di toko aksesoris atau bengkel-bengkel motor.

Baca Juga: Kop Busi Honda CB150R Susah Didapat? Tenang, Ini Dia Substitusinya

Selain itu, busi yang kompatibel dengan motor berkapasitas 70 cc sampai 300 cc ini juga bisa dibeli lewat toko online.

Untuk harganya, busi XLINE dari Brisk ini dibanderol Rp 220 ribu.

Tuh kan, terjangkau bro!

Penulis : Fadhliansyah
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular