MOTOR Plus-online.com - Tahun depan akan ada tiga varian helm HJC yang akan resmi masuk ke Indonesia.
Hal tersebut sudah dipastikan oleh Agus Hermawan, pemilik Juragan Helm.
Juragan Helm sendiri belum lama ini mengumumkan akan menjadi distributor tunggal HJC di Tanah Air.
Dan ketiga varian helm HJC yang akan masuk nanti dipastikan sudah SNI, seperti varian HJC RPHA Series.
Baca Juga: Tiga Varian Helm HJC Resmi Berhomologasi SNI
Baca Juga: Mantap! HJC Luncurkan Helm Full Face Terbaru, Banderolnya Cuma Rp 2 Jutaan
"Kami akan membawa helm full face i10, helm modular i90, dan helm open face IS-33II dari HJC," ujarnya saat acara launching di kawasan Tomang, Jakarta Barat.
Ketiganya memiliki batok plastik ABS atau polycarbonate, dan merupakan desain baru yang diproduksi di pabrik HJC di Vietnam.
Agus mengatakan i10 maupun IS-33II akan memiliki banderol Rp 2 jutaan, sedangkan i90 akan dihargai Rp 3 jutaan.
"Yang menarik itu yang i10, karena standarnya sudah SNELL. Berarti saat masuk ke sini standarnya akan SNELL plus SNI," ujarnya.
Baca Juga: Helm Pembalap MotoGP, Crutchlow Ganti HJC, AGV Terbanyak Dipakai
Yep, Agus memastikan saat ketiga helm tersebut mendarat di Indonesia, sudah bersertifikasi SNI.
Tapi jangan berharap ketiga helm tersebut akan tiba dalam waktu dekat.
Karena Agus mengatakan bahwa proses sertifikasi SNI akan memakan waktu setidaknya 6 bulan.
"Audit SNI kemarin itu hanya berlaku untuk pabrik HJC yang di Korea, berarti kami harus audit lagi untuk pabrik yang di Vietnam," jelas Agus.
Baca Juga: Jorge Lorenzo Dikabarkan Putus Kontrak Dengan Helm HJC
"Proses SNI itu paling cepat 6 bulan, ditambah lead time produksi 2-3 bulan. Ya kemungkinan sampai sini pertengahan 2020 lah," pungkasnya.
Source | : | GridOto.com |
Penulis | : | Fadhliansyah |
Editor | : | Aong |
KOMENTAR