MOTOR Plus-online.com - Valentino Rossi, kabarnya bakal menunda pensiunnya demi MotoGP Indonesia 2021 di Mandalika, Lombok, Nusa Tenggara Barat (NTB).
Pemegang hak komersial MotoGP, Dorna, dan Indonesia Tourism Development Corporation (ITDC) resmi menjadikan sirkuit baru di Mandalika sebagai arena balap MotoGP Indonesia 2021.
Kesepakatan ini terjadi pada awal tahun 2019.
Sirkuit Mandalika pun akan menjadi sirkuit jalanan pertama untuk ajang MotoGP.
Baca Juga: BREAKING NEWS, Harga Tiket MotoGP Indonesia Bisa Nabung Rp 30 Ribu Per Bulan
Presiden Direktur ITDC, Abdulbar M Mansoer, mengatakan bahwa Sirkuit Mandalika bisa jadi membuat Valentino Rossi berpikir ulang mengenai ujung kariernya di MotoGP.
"Pada pertemuan dengan Presiden Joko Widodo di Istana Bogor, perwakilan Dorna mengatakan, Rossi akan menunda pensiun setahun demi menjajal Sirkuit Mandalika," kata Abdulbar di Kantor Kemenpora RI, Jakarta, Selasa (5/11/2019).
"Namun, itu semua tetap tergantung dari Rossi sendiri dan kondisinya. Kecuali kalau misalnya dia cedera," tutur dia melanjutkan.
Valentino Rossi sejauh ini belum bicara detail mengenai kelangsungan kariernya usai musim 2019.
Source | : | BolaSport.com |
Penulis | : | Indra Fikri |
Editor | : | Joni Lono Mulia |
KOMENTAR