Sadis, Video Moge 6 Silinder Honda Gold Wing Ganti Knalpot Racing, Suara Kayak Muscle Car

Reyhan Firdaus - Selasa, 12 November 2019 | 16:30 WIB
twobros.com
Honda Gold Wing F6B pakai knalpot dari Two Brothers

MOTOR Plus-online.com - Moge Honda Gold Wing, dikenal sebagai salah satu motor touring ternyaman di dunia.

Dimulai dari spesifikasi dan fiturnya yang lengkap, untuk kenyamanan riding jarak jauh.

Selain itu, mesin 6 silinder yang dipakai juga dikenal halus, dan punya performa responsif.

Nah, bayangkan kalau motor touring macam Honda Gold Wing pakai knalpot racing, seperti apa suaranya?

Baca Juga: Deretan Moge Pengawal Saat Pelantikan Presiden Jokowi, Ada BMW, Yamaha Sampai Honda

Baca Juga: Harganya Lebih dari Rp 1 Milyar, Cicilan Honda Gold Wing Tiap Bulannya Setara Satu Unit PCX 150

Rupanya Motorplus-online lihat, banyak produsen menyediakan beragam pilihan knalpot aftermarket buat Honda Gold Wing.

Salah satu yang banyak dipilih, adalah Two Brothers Racing yang berlokasi di California, Amerika.

Two Brothers menyediakan knalpot slip on, dengan model silincer laras ganda.

Berbeda dengan model standarnya, yang pakai silencer tunggal di setiap sisinya.

Baca Juga: Waspada, Polisi Incar 7 Variasi Pelat Nomor Motor, Ketangkap di Jalan Langsung Setor Rp 500 Ribu

Finishingnya tersedia dalam dua pilihan, krom serta hitam matte yang sangar.

Saat dipasang sendiri, tampilannya jadi semakin sangar terutama untuk Honda Gold Wing F6B.

Honda Gold Wing F6B adalah versi bagger, jadi boks belakangnya hanya sidebag saja.

Selain itu warnanya lebih gelap, serta windshield lebih pendek.

Baca Juga: Honda Africa Twin 2020 Diluncurkan, Punya Suspensi Dan Speedometer Ala Gold Wing

twobros.com
Honda Gold Wing F6B pakai knalpot Two Brothers krom

Bagaimana dengan suaranya? Bagian ini yang jadi daya tarik knalpot Two Brothers.

Saat dites dyno, suaranya lebih berat dan berkarakter, bahkan disebut mirip suara muscle car seperti Ford Mustang.

Ini ditunjang konfigurasi mesin Honda Gold Wing yaitu flatsix, dengan kapasitas mesin 1.832 cc.

Beda jauh dengan versi standarnya, yang suara knalpotnya lebih halus.

Baca Juga: Ada Fitur Ala Gold Wing di Skutik Adventure Honda ADV150, Sayang Gak di Semua Tipe

Two Brothers Racing sendiri membanderol knalpot Honda Gold Wing seharga 749,98 Dollar.

Kalau dikonversi ke Rupiah, harga knalpot slip-on ini berarti Rp 10.546.218.

Sayangnya Two Brothers Racing baru membuat knalpot Honda Gold Wing, untuk generasi kelima saja.

Di website-nya, belum tersedia knalpot Honda Gold Wing generasi keenam.

Penasaran suara Honda Gold Wing pakai knalpot racing Two Brothers, simak videonya di bawah :

Source : Twobros.com
Penulis : Reyhan Firdaus
Editor : Joni Lono Mulia


KOMENTAR

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

TERPOPULER

Tag Popular